Honda Y3 S7, SUV Listrik yang Diklaim Bisa Tempuh 620 KM

jpnn.com - Honda memperkenalkan mobil listrik Y3 S7 untuk pasar di China pada April 2024 lalu.
Mobil yang dirancang hasil patungan antara Honda dan Dongfeng itu kabarnya akan diproduksi dalam waktu dekat.
Namun, menjelang debutnya sejumlah bocoran mengenai mobil itu mulai terungkap.
Terbaru, Honda Y3 S7 diklaim memiliki jangkauan maksimum hingga 620 km dengan menggunakan Siklus CLTC.
Ini berkat baterai lithium terner 89,8 kWh yang dipasok oleh CATL.
Mobil ini menggunakan sistem penggerak 4 roda dual-motor dengan motor depan yang menghasilkan daya maksimum 150 kW dan belakang 200 kW. Kecepatan tertinggi adalah 180 km/jam.
Honda Ye S7 memiliki ukuran panjang 4.750 mm, lebar 1.930 mm, dan tinggi 1.625 mm, sedangkan jarak sumbu rodanya 2.930 mm.
Mobil ini memiliki tampilan yang cukup khas dan memiliki logo merek Honda baru.
Honda Y3 S7, mobil di kelas SUV yang dilengkapi motor listrik tunggal diklaim bisa menempuh hingga 620 KM.
- Honda Super Cub 50 Hello Kitty Terbaru Angkat Karakter Sanrio, Ada Ceritanya
- Direktur Teknik HRC Sebut Motor Balap Honda di MotoGP Masih Menyimpan Kelemahan
- Chery QQ Akan Diproduksi Kembali, Tampilannya Lebih Modern, Lihat nih
- New Honda CBR250RR Tawarkan Pilihan Warna Baru yang Beragam
- Tip Hadapi Arus Balik Pakai Mobil Listrik, Perlengkapan Ini Wajib Disiapkan
- Mudik Lebaran Naik Mobil Listrik? Cek Lokasi SPKLU Lewat Aplikasi Ini, Lengkap