Honda ZR-V Mulai Dijual, Berapa Harganya?

Honda ZR-V Mulai Dijual, Berapa Harganya?
Honda ZR-V. (ANTARA/Honda)

Posisi duduk pengemudi dibuat senyaman mungkin sehingga memungkinkan untuk mendapat visibilitas yang baik.

Mobil itu dilengkapi 12 buah speaker dari BOSE Premium Sound System.

SUV tersebut ditawarkan dua pilihan varian mesin bensin berkapasitas 1.5 liter turbo dengan transmisi CVT serta pilihan mesin hybrid, yaitu Sports e: HEV berkapasitas 2.0 liter direct injection segaris serta two-motor hybrid system.

Honda ZR-V juga menghadirkan fitur real-time AWD yang dapat digunakan di berbagai kondisi jalan.

Untuk menambah kesenangan dalam berkendara, Honda ZR-V mempunyai empat mode berkendara yaitu Normal, ECON, Sport dan Snow.

Honda ZR-V menampilkan pilihan warna, mulai dari warna baru seperti Premium Crystal Garnet Metallic dan Nordic Forest Pearl.

Selain itu, terdapat juga pilihan warna Platinum White Pearl, Super Platinum Grey Metallic, Crystal Black Pearl, Platinum Crystal Blue Metallic dan Midnight Blue Beam Pearl. (Antara/jpnn)


Honda Motors mengumumkan akan mulai menjual model ZR-V di Jepang pada April 2023 mendatang. Berapa harganya?


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News