Honor 9X Ditenagai Prosesor Kirin 810 Octa-core, Dijamin Ngacir!
jpnn.com - Honor mengonfirmasi perangkat terbaru Honor 9X dipastikan akan ditenagai prosesor Kirin 810 Octa-core.
Chipset dilengkapi dua core dengan kinerja tinggi yakni Cortex A76 dengan clock 2,27 GHz dan Cortex-A55 dengan clock 1,88 GHz. Prosesor juga dikombinasikan dengan GPU Mali-G52 guna menunjang proses grafis terbaik di ponsel.
BACA JUGA: Honor 20 Lite Curi Start, Harga Rp 4 Jutaan
Seperti dilansir GizmoChina, Jumat (5/7), prosesor Kirin 810 pun memiliki arsitektur NPU Huawei DaVinci baru yang lebih efisien energi dan memiliki teknologi kecerdasan buatan atau Artficial Intelligence (AI)
Honor mengatakan, kemampuan proses gambar dari prosesor Honor 9X setara dengan chipset kelas tinggi. Klaim itu didasarkan pada penyertaan algoritma night vision yang kuat untuk menyajikan kecerahan lebih tinggi.
Berdasarkan rumor yang beredar, Honor 9X akan hadir dengan konfigurasi tiga kamera utama mencakup sensor 24MP, 8MP dan sensor kedalaman 2MP. Untuk selfie, Honor 9X menyertakan kamera beresolusi 20MP.
Honor 9X disebut akan hadir dengan pemindai sidik jari sebagai fitur keamanannya. Fitur pelengkap lainnya yaitu jack audio 3,5 mm dan dukungan microSD untuk memperluas penyimpanan. Hp akan berjalan dengan antarmuka EMUI 9 berbasis sistem operasi Android Pie.
Sementara itu, waktu peluncuran Honor 9X dijadwalkan pada 23 Juli mendatang. Hal itu diketahui setelah bocornya poster tanggal peluncuran sekaligus performa yang diunggah oleh Weibo. (mg9/jpnn)
Honor mengonfirmasi perangkat terbaru Honor 9X dipastikan akan ditenagai prosesor Kirin 810 Octa-core.
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian
- KPK Diminta Proses Seluruh Rekening yang Terlibat dalam Kasus Pemotongan Honor Hakim Agung
- IPW dan TDPI Laporkan Kasus Sunat Honor Hakim Agung ke KPK
- Honor KPPS Pemilu 2024 Naik jadi Sebegini
- Dinar Candy Bongkar Honor Promosi Judi Online, Sebegini Jumlahnya
- Purwanto Gerindra Usul Honor Mak-Mak Kader Pelayanan Kesehatan DKI Naik
- Bukan Uang, Ternyata Ini Bayaran Ari Lasso Saat Pertama Kali Manggung