Honor Belum Dibayar, Petugas SEA Games Kepung KONI
Selasa, 29 November 2011 – 09:12 WIB
Rina, petugas UPP dari Umum yang mengikuti dialog dengan Inasoc, mengungkapkan keanehan atas honor dirinya dan ratusan petugas UPP lainnya. “Dulu, kita dijanjikan honor Rp 500 ribu perhari, kemudian diturunkan menjadi Rp 200 ribu perhari, namun kita tidak mempermasalahkannya. Tetapi kenyataan hasil dialog, Inasoc hanya siap membayar Rp 133 ribu perhari, dipotong pajak sebesar 12 persen, jadi kita terima Rp 104 ribu perhari. Bahkan nantinya hanya akan dibayar Rp 104 ribu dikali 12 hari, mungkin dipotong Rp 500 ribu yang merupakan DP,” bebernya.
Dengan demikian, 482 petugas UPP kemungkinan hanya akan menerima honor Rp 1.248.000 dikurangi DP Rp 500 ribu, menjadi Rp 748 ribu. Ade, petugas UPP lainnya langsung meradang dan siap mengajak rekan-rekannya untuk kembali melakukan demonstrasi besar-besaran. “Kita tidak terima. Honor yang akan dibayarkan benar-benar tidak sebanding dengan janji Inasoc. Kita akan terus melakukan demonstrasi lagi,” umbarnya.(kie)
SUDIRMAN--Perhelatan akbar even olahraga terbesar Asia Tenggara, SEA Games 2011 pada 11-22 November lalu, ternyata menuai banyak masalah. Buktinya,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Menpora Dito Lepas Peserta SSEAYP ke-48, Ini Pesan yang Disampaikan!
- Ini Sektor Andalan PBSI untuk Meraih Juara Indonesia Masters 2025
- UFC Fight Night Segera Digelar di Indonesia
- Jadwal MotoGP 2025, Kapan Mampir ke Mandalika?
- Pelatih Anyar Persis Solo Pernah Melukai Timnas Indonesia
- Liga Champions Memasuki Masa Krusial, Cek Klasemen