Honor Panggung Siti Badriah Lebih Tinggi dari Ayu Ting Ting?
jpnn.com - KEBERHASILAN lagu Lagi Syantik membuat Siti Badriah kebanjiran job. Tawaran demi tawaran menghampirinya untuk mengisi acara dari kota ke kota di Indonesia.
Tidak hanya itu, karena sangat larisnya, beredar kabar bahwa honor Siti Badriah juga melonjak naik. Bahkan, bayarannya untuk manggung disebut-sebut lebih tinggi.
Saat dikonfirmasi, Siti Badriah membantah kabar tersebut. Menurutnya honornya masih seperti biasa, di saat sebelum lagu Lagi Syantik viral.
"Enggak kalau saya melebihi artis-artis lain. Masih biasa-biasa, bayarannya segitu-gitu aja," kata Siti Badriah yang menerima penghargaan AMI Awards 2018, baru-baru ini.
Perempuan 26 tahun menolak disebut honornya melambung tinggi. Menurutnya bayarannya masih normal. Namun untuk jadwal, katanya, memang bertambah padat karena banyak tawaran panggung.
"Honor ya segitu gitu aja, tapi sering (manggung). Daripada banyak (bayaran) tapi langka," beber perempuan yang akrab disapa Sibad.
Seperti diketahui, Lagi Syantik menjadi lagu fenomenal tahun ini. Lagu tersebut sempat masuk tangga Billboard, serta meraih penghargaan.
Salah satu contoh yakni penghargaan dari Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI). Lagi Syantik dinobatkan sebagai Unggahan Video Clip Lagu dengan Penonton Terbanyak.
Sejak dirilis pada 22 Maret 2018, lagu itu telah ditonton lebih dari 300 juta kali di YouTube. (mg3/jpnn)
Lagu Lagi Syantik yang dinyanyikan Siti Badriah sempat masuk tangga Billboard dan meraih penghargaan.
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra
- Persiapan Ayu Ting Ting Menjelang Lebaran, Dari Seragam Hingga THR
- Siap Goyang Kota Kelahiran, Ayu Ting Ting Bakal Gelar Konser Tunggal Perdana di Depok
- Begini Persiapan Ayu Ting Ting dan Keluarga Menjelang Idulfitri
- Video Dancenya Diunggah Ulang Jennie BLACKPINK, Ayu Ting Ting: Senang Banget
- Ayu Ting Ting Ungkap Tradisi Lebaran Versi Keluarga
- Jadwal Syuting Padat saat Ramadan, Ayu Ting Ting Ungkap Cara Bagi Waktu Istirahat