Honorer Gagal Seleksi CPNS dan PPPK 2024 Masih Punya Harapan, Semoga

jpnn.com - PALU – Para tenaga honorer yang tidak lulus seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja atau PPPK 2024 mengadu kepada Anggota Komisi II DPR RI Longki Djanggola.
Para non-ASN yang menyampaikan aspirasinya kepada Longki merupakan tenaga honorer yang bekerja di Sekretariat Dewan (Setwan) DPRD Provinsi Sulawesi Tengah.
Perwakilan honorer menyampaikan aspirasi terkait ketidakpuasan mereka terhadap proses seleksi CPNS dan PPPK 2024.
Longki mengatakan, para honorer yang sudah bekerja lebih dari 5 tahun mestinya mendapat prioritas diangkat menjadi ASN PPPK.
“Seharusnya tenaga honorer yang telah bekerja lebih dari lima tahun mendapatkan prioritas,” kata Longki di Rumah Aspirasi, Kota Palu, Selasa (28/1).
Longki berjanji akan membawa permasalahan tersebut dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPANRB) Rini Widyantini.
Dia juga mengimbau agar para tenaga honorer tidak hanya fokus pada dinas tertentu, tetapi juga mempertimbangkan formasi lain yang sesuai dengan kompetensi dan kebutuhan.
Selain itu, Longki menyampaikan akan berkoordinasi dengan pelaksana tugas Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Sulteng, terkait surat masa sanggah yang hingga kini belum dikeluarkan oleh BKD provinsi.
Para honorer yang tidak lulus seleksi CPNS dan PPPK 2024 terus memperjuangkan nasibnya.
- Kabar Gembira soal Gaji PPPK dan CPNS 2024, Aman
- 5 Berita Terpopuler: Berita Bikin Panik Honorer, Ribuan CPNS 2024 Jadi Mengundurkan Diri, Waduh
- Kapan Pengangkatan PPPK Paruh Waktu? Kepala BKN Menjawab
- Seleksi Kompetensi PPPK Tahap 2 Masih Mei, Setelah Ini Tidak Ada Lagi
- Pengakuan Honorer Seusai Mengerjakan Soal Tes PPPK Tahap 2, Pertanda Baik
- Pemda Ogah Usulkan Pengangkatan PPPK Paruh Waktu, BKN Pastikan NIP Tidak Diterbitkan