Honorer K2 Banten Bergerak Selasa, Kerahkan 10 Ribu Massa
jpnn.com, SERANG - Aksi penolakan rekrutmen CPNS 2018 jalur umum oleh honorer K2 (kategori dua) makin masif. Kini, giliran honorer K2 se-Provinsi Banten yang akan melakukan Aksi Damai Bela Honorer K2 pada Selasa (18/9).
Menurut Koordinator Wilayah (Korwil) Forum Honorer K2 Indonesia (FHK2I) Provinsi Banten Karno, aksi ini akan melibatkan 10 ribu massa dengan sasaran Kantor Gubernur.
Rencananya, massa akan long march dari Stadion Kota Serang menuju Pusat Pemerintahan Provinsi Banten (Kantor Gubernur dan DPRD).
"Ini hanya aksi pemanasan, paling tidak untuk menunjukkan kepada pemerintah bahwa K2 itu ada di daerah-daerah," kata Karno kepada JPNN, Minggu (16/9).
Dalam aksi ini, honorer K2 menuntut agar Pemprov Banten ikut mendorong percepatan revisi UU Aparatur Sipil Negara (ASN). Karena hanya dengan revisi itu honorer K2 di atas 35 tahun bisa diangkat CPNS.
Tuntutan lainnya adalah minta gubernur Banten melegalkan honorer K2 lewat SK. Ini agar guru-guru honorer bisa ikut sertifikasi. Selain itu honorer K2 lainnya bisa mendapatkan gaji yang lebih layak.
BACA JUGA: Ada Perintah Guru Honorer Lanjutkan Mogok Mengajar
Massa honorer K2 Banten akan melakukan aksi unjuk rasa Selasa (18/9) sebagai bentuk protes terhadap kebijakan pemerintah terkait rekrutmen CPNS 2018.
- Proyek PIK 2 Dinilai Menguntungkan Rakyat, JMBB Suarakan Dukungan
- KMS Desak Kejagung Periksa Wawan Suami Airin dalam Kasus Dugaan Korupsi Sport Center Serang Banten
- Inilah Kriteria Honorer Dapat Banyak Afirmasi di Seleksi PPPK 2024, Bebas Pilih OPD
- Dukung Ketahanan Pangan, Polda Banten Tanam Jagung di Lahan 4.325 Hektare
- Dukung Program Prabowo, Polisi Bersama Jurnalis Gelar Uji Coba Makan Siang Bergizi di Sekolah
- Pendaftaran PPPK 2024 Tahap II Pemkot Mataram Dibuka, Ini Pesan Pak Taufik Priyono