Honorer K2 Berharap Diangkat jadi CPNS Tahun Ini
jpnn.com - JAKARTA--Pemerintah berencana mengangkat honorer kategori dua (K2) mulai tahun depan. Namun, para honorer K2 tetap berharap ada pengangkatan tahun ini.
"Kami masih berharap ada honorer K2 yang diangkat tahun ini. Karena masih ada 30 ribu kuota honorer K2 periode 2013/2014 yang kosong dan anggarannya sudah ada," kata Ketua Forum Honorer K2 Indonesia (FHK2I) Titi Purwaningsih kepada JPNN, Rabu (17/6).
Hal senada diungkapkan Wardi, korwil FHK2I Cirebon. Menurut dia, ribuan honorer K2 di Cirebon sudah menaruh harapan akan diangkat tahun ini.
"Yang kami ingat itu ada kuota 30 ribu. Mudah-mudahan ada perubahan ya, paling tidak 30 ribu itu diisi kami honorer yang tua-tua biar bisa menikmati gaji PNS di sisa waktu pengabdian kami," tuturnya. (esy/jpnn)
JAKARTA--Pemerintah berencana mengangkat honorer kategori dua (K2) mulai tahun depan. Namun, para honorer K2 tetap berharap ada pengangkatan tahun
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Mintarsih Ungkap Banyak Perusahaan Didirikan Purnomo Prawiro Sudah Bangkrut
- Program MBG di Kota Bandung Baru 8 Persen
- TNI AL dan Masyarakat Bergotong Royong Bangun Tanggul Penahan Abrasi Pantai di Nunukan
- Hadiri Pemeriksaan, Hasto Ingatkan Soal Hak Praperadilan
- Lima Siswa di SMP 17 Bandung Ganti Nasi jadi Kentang di MBG
- PIS Gelar Program Edukasi Lingkungan Ocean LiteraSEA di Tanjung Sekong