Honorer K2: Semoga Allah Angkat Derajat Prabowo - Sandi

jpnn.com, JAKARTA - Koordinator Daerah Perkumpulan Hononer K2 Indonesia (PHK2I) Pamekasan Madura Maskur meyakini pasangan Prabowo - Sandi menjadi pemenang Pilpres 2019.
Dia menilai hasil real count KPU tidak bisa dipercaya karena masih banyak kesalahan input data. "Semoga Allah berkehendak lain. Mudah-mudahan Allah mengangkat derajat Pak Prabowo - Sandi sebagai presiden dan wakil presiden," kata Maskur kepada JPNN, Senin (6/5).
(Baca Juga: Asman Abnur Diisukan jadi MenPAN-RB, Honorer K2: Oh No, Jangan Sampai deh)
Menurut Maskur, semua masih misteri. "Semua masih misteri dan ini rahasia Allah. Semoga pertolongan Allah segera datang. Itulah harapan kami semua. Kami honorer K2 berdoa, semoga kehidupan bisa lebih baik," imbuhnya.
Maskur menambahkan, pemenang Pilpres 2019 ditentukan oleh hitung manual berdasarkan C1. Bukan quick count, bukan kuga real count KPU.
"Jika pemilu berjalan jurdil menjunjung tinggi kejujuran, C1 asli bukan C1 abal abal, maka saya yakin Prabowo - Sandi pemenangnya," tutupnya. (esy/jpnn)
Koordinator daerah perkumpulan hononer K2 Indonesia Pamekasan Madura menilai hasil real count KPU tidak bisa dipercaya.
Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad
- Muncul Usulan Copot Menteri Terafiliasi Jokowi, Legislator PDIP: Berarti Ada Masalah
- Peserta Sespimmen Menghadap ke Jokowi, Pengamat: Berisiko Ganggu Wibawa Prabowo
- Ma'ruf Amin Nilai Isu Matahari Kembar Bukan Ancaman bagi Pemerintahan Prabowo
- Mendikdasmen Ungkap Pesan Penting Prabowo soal Kualitas Pendidikan Dasar
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Tarif Tarifan