Honorer K2 Surabaya Bagi-Bagi Takjil di Dekat Rumah Dinas Wali Kota

jpnn.com, SURABAYA - Meski tidak mendapatkan THR, honorer K2 Surabaya masih bisa berbagi. Mereka menyisihkan rezekinya di bulan Ramadan dengan bagi-bagi takjil untuk berbuka puasa.
Takjil berupa nasi, buah-buahan dan minuman dibagikan secara gratis pada pengendara kendaraan di sekitar kawasan rumah dinas Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini, Jalan Sedap Malam Surabaya, Minggu (26/5).
Ketua Perkumpulan Honorer K2 Indonesia (PHK2I) Surabaya Eko Mardiono mengatakan, pembagian takjil untuk buka puasa dilakukan sebagai bentuk rasa syukur kepada Allah. Mereka berharap agar honorer K2 Surabaya bisa diangkat menjadi PNS.
“Kami bersyukur dengan sedekah bagi-bagi makanan untuk buka puasa,” katanya saat bagi-bagi takjil, Minggu (26/5).
Menurut Eko, bagi-bagi takjil lebih manfaat dan bisa berbagi dengan sesama. Para honorer K2 Surabaya juga mendukung acara tersebut.
Honorer K2 Surabaya bagi-bagi takjil, Minggu (26/5). Foto: Istimewa for JPNN.com
“Kami tidak ingin melewatkan Ramadan dengan sia-sia, diisi dengan acara yang bermanfaat,” terangnya.
Ketua Perkumpulan Honorer K2 Indonesia (PHK2I) Surabaya Eko Mardiono mengatakan, pembagian takjil untuk buka puasa dilakukan sebagai bentuk rasa syukur kepada Allah.
- Polres Dumai Bagikan Takjil Gratis Sebagai Wujud Kepedulian kepada Masyarakat
- Ketua K2 Palembang Desak Menpan-RB Kaji Ulang Penundaan Pengangkatan CASN
- Bubur Suro, Takjil Legendaris Khas Palembang, Dibagikan Secara Gratis
- Inilah Hasil Drawing Barati Cup International East Java 2025
- Honorer K2 Adukan Masalah Rekrutmen PPPK 2024 ke Komnas HAM, Semoga Didengar Prabowo
- Usulan Honorer R2/R3 Mengisi DRH PPPK Sudah Masuk, Semoga Jadi Kado Ramadan