Hore, 2025 Guru Honorer Bakal Diangkat jadi PNS

Hore, 2025 Guru Honorer Bakal Diangkat jadi PNS
Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen) Abdul Mu'ti saat melakukan kunjungan kerja ke SDN 59 Palembang. Foto: Cuci Hati/JPNN.com.

jpnn.com, PALEMBANG - Angin segar datang dari dunia pendidikan. Pasalnya, pada 2025 sejumlah guru honorer di Indonesia akan diangkat menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS).

Hal ini diungkapkan langsung oleh Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen) Abdul Mu'ti saat kunjungan kerja (Kunker) peluncuran Bulan Guru Nasional di SDN 59 Palembang, Jumat (1/11/2024).

Sinyal positif ini disebut Mu'ti untuk menjawab pertanyaan dari salah satu guru yang hadir dalam acara tersebut.

"Ini merupakan proses penyetaraan atau pengubahan status guru yang disebut inpassing, " ungkap Mu'ti.

"Inpassing ini saya intip anggaran 2024 dan 2025  sepertinya akan ada. Saya juga sudah japri ke Ibu Dirjen waktu kami di Magelang, ada note dari Ibu Menteri Keuangan, saya intip, mudah-mudahan penglihatan saya tidak keliru, " sambung Mu'ti.

Namun, perihal waktunya, Abdul Mu'ti menyerahkan sepenuhnya kepada jajarannya.

"Soal kapan, dan jumlahnya berapa itu saya belum tau, nanti biarkan Ibu Dirjen dan jajaran yang akan menindaklanjuti, " kata Mu'ti.

Dengan adanya peningkatan inpassing diharapkan dapat menguatkan sistem pendidikan dan menjamin kesejahteraan guru.

Siap-siap, guru honorer akan diangkat menjadi pegawai negeri sipil (PNS) pada tahun 2025.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News