Hore! Emtek Grup Akan Siarkan Premier League Musim Depan

jpnn.com, JAKARTA - Platform streaming Vidio.com secara resmi menyiarkan Premier League pada musim depan.
Kepastian tersebut diumumkan langsung oleh Managing Director Vidio Monika Rudijono, Selasa (5/4) siang WIB.
Grup yang bernaung di bawah Emtek grup itu akan menyiarkan kompetisi Premier League selama tiga tahun ke depan.
"Dengan ini Emtek Grup mengumumkan hak siar Premier League secar resmi untuk musim mendatang," ungkap Monika.
Artinya, Sobat Negeriku mulai musim depan bisa menonton pertandingan Premier League di dua stasiun televisi lokal, yakni SCTV dan O'Channel.
Untuk streaming bisa melalui Vidio.com yang mana bagi pengguna premier bisa menyaksikan 380 laga secara live.
Selain menyiarkan Premier League, Emtek Grup juga pemegang hak siar Piala Dunia 2022, Liga Champions, Liga Europa, NBA, IBL, Proliga, WTA Tenis hingga Liga 1.
Dengan begitu, Vidio.com akan memanjakan penggemar olahraga lewat fitur yang mereka berikan.(mcr16/jpnn)
Platform streaming Vidio.com yang berada di bawah Emtek grup akan menyiarkan Premier League mulai musim depan.
Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Naufal
- Ini Jadwal Tayang Drama Korea Way Back Love
- Gong Myung Kembali, Vidio Suguhkan Drama Korea Way Back Love
- Penampakan Yesaya Abraham dan Haico Sebagai Theo & Ruza
- Kembali Berakting, Xiumin EXO Terlibat dalam Heo’s Diner
- Tora Sudiro Hingga Asri Welas Terlibat, Kejar Mimpi Gaspol Hadir di Vidio
- Link Live Streaming Tonton Persija vs PSIS, Cek di Sini