HOREEE...6.824 PNS Terima Tiga Kali Gaji Sekaligus
jpnn.com - KUPANG – Para Pegawai Negeri Sipil (PNS) atau yang sekarang bernama Aparatur Sipil Negara (ASN) menerima tiga kali gaji sekaligus. Selain gaji pokok, ASN akan menerima gaji ke-13 dan gaji ke-14 atau tunjangan hari raya (THR).
Khusus Pemerintah Provinsi NTT, saat ini jumlah ASN mencapai 6.824 orang. Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi NTT Emanuel Kara mengakui hal tersebut.
“Jumlah itu per tahun 2015,” sebut Emanuel Kara, seperti dilansir Timor Express (Grup JPNN), Jumat (15/4).
Jika dijumlahkan gaji pokok dan tunjangan, total dana yang dibutuhkan untuk mambayar 6.824 ASN tersebut mencapai Rp 25 miliar per bulan. Nah, gaji ke-13 dan ke-14 dengan perhitungan yang sama, maka totalnya mencapai Rp 50 miliar. Dana tersebut merupakan dana alokasi umum (DAU) yang dialokasikan dari APBN.(JPG/fri/jpnn)
KUPANG – Para Pegawai Negeri Sipil (PNS) atau yang sekarang bernama Aparatur Sipil Negara (ASN) menerima tiga kali gaji sekaligus. Selain gaji
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Mengubah Sampah Jadi Pulsa, Begini Caranya
- Dor! Mulyono Ditembak Tim Polda Riau, Dia Bawa Sabu-Sabu Senilai Rp 30 Miliar
- Jalan Utama Penghubung Riau-Sumbar Putus Total, Ini Alternatifnya
- 22 Los Pedagang di Pasar Pelelangan Ikan Sodoha Kendari Terbakar, Penyebab Masih Diselidiki
- Catat ya, PPPK Bukan Sekadar Pengganti Baju Honorer
- Menjelang Pilkada 2024, Kapolres Banyuasin Sampaikan Pesan Kepada Masyarakat