Horeeee.... Tim Balap Sepeda Kepri Lolos ke PON
jpnn.com - BATAM - Tim sepeda Kepri berhasil lolos ke PON 2016 di Jawa Barat setelah memperoleh hasil bagus di ajang pra Pekan Olahraga Nasional yang digelar di Garut, 2 sampai 10 September kemarin. Namun, untuk kuota, Ikatan Sepeda Seluruh Indonesia (ISSI) Kepri masih menunggu keputusan dari ISSI pusat.
"Belum ada surat keputusan (SK) resmi dari ISSI pusat, namun kami yakin ada empat atlet yang akan lolos ke PON 2016 di Jawa Barat," kata Ketua harian ISSI Kepri, Daniel Samzon, kemarin (23/4) di terminal ferry internasional Batamcentre.
Pada pelaksanaan pra-PON kemarin, ada 10 atlet balap sepeda Kepri yang berangkat. Dan hasilnya, Kepri duduk di peringkat kesembilan dari 26 provinsi yang ikut bertanding.
"Kami memperoleh satu medali perunggu lewat atlet kami, Heksa di kelas velodrome," imbuh Daniel.
Keberhasilan ini merupakan prestasi perdana bagi ISSI Kepri dengan harapan pada pelaksanaan PON mendatang bisa mengharumkan nama Kepri.
"Walaupun kekurangan sarana, ISSI Kepri bisa membuktikan dengan prestasi lolos ke PON 2016," ujar Daniel lagi.
Di Batam, sarana untuk berlatih balap sepeda seperti velodrome memang tak ada. Kondisi jalan yang kurang baik, serta lalu lintas semrawut menyulitkan atlet balap sepeda untuk latihan.
"Selain itu, tidak ada pelatih atau mes untuk atlet balap sepeda di Batam. Permasalahan klasik seperti dukungan dana dari KONI Kepri juga menghambat" imbuhnya.
BATAM - Tim sepeda Kepri berhasil lolos ke PON 2016 di Jawa Barat setelah memperoleh hasil bagus di ajang pra Pekan Olahraga Nasional yang digelar
- Asyik, Laga Pelita Jaya vs Dewa United Disiarkan Gratis di Youtube
- Nova Arianto Cukup Puas Komposisi Skuad Timnas U-17 Indonesia, tetapi Punya Catatan
- Prawira Bandung Siap Bikin Kejutan di IBL 2025
- Menuju Piala Asia 2025, Timnas U-17 Indonesia Gelar TC Perdana di Stadion Sidolig Bandung
- IBL 2025: Skuad Mentereng, Dewa United Percaya Diri Meruntuhkan Dominasi PJ dan SM
- 5 Gol Mewarnai Barito Putera Vs Persija Jakarta, Madura United Menang