Hormati Ramadan, Warteg Libur Tiga Hari
jpnn.com, DEPOK - Menghormati bulan Ramadan, sejumlah warteg libur tiga hari.
Seperti yang terpantau di sepanjang jalan raya Meruyung dan Limo, Depok. Warteg dan Rumah Makan Padang tutup. Di depan warteg dan rumah makan terpampang pengumuman tutup tiga hari.
"Kalau makanan libur tiga hari. Mau buka yang beli kurang," ungkap Nurul, pemilik Warteg di kawasan Limo, Cinere, Sabtu (27/5).
Perempuan asal Brebes ini mengaku, warungnya akan buka lagi pada hari keempat puasa. Itu pun dia buka sekitar jam 16.00 hingga sahur.
"Gak berani buka pagi. Sore saja karena orang cari makan untuk buka puasa. Saya buka sampai dini hari karena tahun-tahun sebelumnya banyak yang beli lauk untuk sahur," tutur perempuan berperawakan gemuk ini. (esy/jpnn)
Menghormati bulan Ramadan, sejumlah warteg libur tiga hari.
Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad
- Prediksi BI, Ritel Tumbuh 8,3% saat Ramadan & Idulfitri
- Pengguna MyPertamina Meningkat Pada Periode Satgas Ramadan dan Idulfitri 2025
- Cerita Bahagia Artis Ira Siedhranata Pulang ke Tanah Kelahiran, Tebar Kebaikan di Ramadan
- Pemprov DKI Sebut Omzet Pedagang UMKM Naik Saat Ramadan, Turun Ketika Lebaran
- Pemudik Diimbau Pulang Lebih Awal Hindari Puncak Arus Balik, Manfaatkan Diskon Tol
- Lonjakan Kendaraan di GT Kalikangkung Saat Arus Balik Lebaran Capai 158 Persen