HOROR: Hantu-hantu Kecil di Rumah Malaikat
jpnn.com - FILM Rumah Malaikat hadir di acara Indonesia Comic Con yang berlangsung di JCC, Senayan, Jakarta, Sabtu (1/10).
Film bergenre psychological horror karya sutradara Billy Christian ini bakal tayang di bioskop pada 24 November 2016.
Billy menjelaskan, Rumah Malaikat berbeda dengan film horor Indonesia lainnya. Sebab, film-film horor biasanya menyajikan hantu-hantu yang menyeramkan.
"Kami beda, lebih ke psikologis. Horor psikologis tapi nanti ada juga hantu-hantu anak kecil yang menurut saya lebih menyeramkan daripada hantu-hantu dewasa yang mukanya hancur," kata Billy saat ditemui di acara Indonesia Comic Con.
Proses syuting film Rumah Malaikat dilakukan di dua tempat, yakni Jakarta dan Bogor.
Di Jakarta, tempat syuting berlokasi di Panti Asuhan Vincentius. Proses produksi dilakukan tahun lalu.
"Kami syuting selama sepuluh hari di Jakarta sama di Bogor," ucap Billy.
Film ini bercerita mengenai sebuah panti asuhan bernama Rumah Malaikat. Di sana, ada anak-anak panti asuhan yang dididik oleh Ibu Maria.
FILM Rumah Malaikat hadir di acara Indonesia Comic Con yang berlangsung di JCC, Senayan, Jakarta, Sabtu (1/10). Film bergenre psychological
- Ringgo Agus Rahman Sebut Libur Akhir Tahun Jadi Liburan Termahal
- Ini Doa Khusus Paula Verhoeven di Hari Ulang Tahun Kiano
- Kompolnas Ungkap 2 Kluster Personel yang Terlibat Pemerasan Penonton DWP 2024
- Aurel Hermansyah Jarang Rilis Lagu, Atta Halilintar: Dia Lebih Semangat Dagang
- Libur Akhir Tahun, Ini Daftar Film yang Tayang di RCTI
- 11 Pasangan Artis Bercerai Sepanjang 2024, Nomor 5 Mengejutkan