Hot Mom Ini akan Datang Untuk Lionel Messi
jpnn.com, NIZHNY NOVGOROD - Superstar Argentina Lionel Messi mendapatkan sorotan tak menyenangkan usai kegagalan eksekusi penalti versus Islandia dalam matchday 1 Grup D Piala Dunia 2018, Sabtu (16/6).
Meski tak ada yang menyalahkan La Pulga untuk kegagalannya itu, Messi tetap merasa tertekan.
Menurut Mirror kemarin (20/6) salah satu sumber menyatakan kalau kondisi psikologis Messi turun drastis setelah ketidak berhasilan menaklukkan kiper Islandia Hannes Halldorsson pada menit ke-64 itu.
“Dia (Messi, red.) dalam kondisi yang sangat buruk. Dia bahkan nyaris tak berbicara kepada siapapun pasca pertandingan lawan Islandia tersebut,” kata sumber itu kepada Mirror.
Masalah Messi menjadi problem seluruh tim. Maka untuk menghilangkan kedukaan tersebut Federasi Sepak Bola Argentina (AFA) mengizinkan istri Messi yakni Antonella Roccuzzo hadir di Nizhny Novgorod dini hari nanti (22/6) untuk mendukung sang suami.
Ibu Messi, Celia, kepada Mirror mengkorfirmasi kalau Roccuzzo akan terbang ke Moskow lalu hadir di Nizhny Novgorod demi sang suami. Ketiga anaknya akan ditinggal di Barcelona.
"Sebenarnya pada Fathers Day yang jatuh pada Minggu (17/6) lalu para pemain Argentina diperbolehkan mengundang istri dan anaknya ke markas tim. Namun saat itu tak terlihat Roccuzzo juga ketiga anak mereka,” tulis Mirror.
Kedatangan Roccuzzo ini diharapkan menjadi kado indah buat Messi yang rencananya akan berusia 31 tahun pada 24 Juni mendatang. Pada musim panas tahun lalu di hari ulang tahun Messi, keduanya melakukan pesta pernikahan di kota asal Messi, Rosario. (dra)
Demi penampilan Lionel Messi di Piala Dunia 2018, federasi sepak bola Argentina mengizinkan hot mom ini hadir di stadion, Jumat (22/6) dini hari nanti.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Lionel Messi Pemain Terbaik MLS 2024
- Xavi Hernandez: Bagi Saya, Messi Masih Nomor Satu
- Lionel Messi Hattrick, Argentina Cukur Bolivia
- Daftar Nominasi Ballon d'Or 2024, tidak Ada Nama Messi dan Cristiano Ronaldo
- Pria Ini Kehilangan Pekerjaan Seusai Menyuruh Lionel Messi Minta Maaf
- Cedera Engkel, Messi Absen 2 Laga Awal Inter Miami