Hotel di Pekanbaru Kebanjiran Pesanan Menjelang Riau Bhayangkara Run 2024

Hotel di Pekanbaru Kebanjiran Pesanan Menjelang Riau Bhayangkara Run 2024
Ratusan peserta Riau Bhayangkara Run tengah latihan bersama di Pekanbaru. Foto: Bidhumas Polda Riau.

jpnn.com, PEKANBARU -  

Riau Bhayangkara Run 2024 membawa berkah bagi usaha perhotelan di Pekanbaru.

Sejumlah hotel di Pekanbaru kebanjiran pesanan menjelang event lari tersebut.

Dinas Pariwisata Provinsi Riau bahkan memprediksi okupansi hotel di Pekanbaru bisa naik hingga 97 persen.

"Prediksi okupansi hotel peningkatan terjadi sampai 97 persen. Ini terjadi pada H-2," kata Kepala Dinas Pariwisata Riau Roni Rakhmat di Pekanbaru, Rabu (10/7).

Tingginya okupansi hotel ini menandakan antusiasme masyarakat terhadap event lari yang digagas Kapolda Riau Irjen Mohammad Iqbal tersebut.

Riau Bhayangkara Run 2024 sendiri bakal digelar pada 14 Juli mendatang.

Tercatat sudah ada 10 ribu peserta mendaftar dan siap ikut mengaspal di jalanan Pekanbaru.

Dinas Pariwisata Provinsi Riau memprediksi tingkat okupansi hotel mencapai hingga 97 persen menjelang Riau Bhayangkara Run 2024

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News