Houbii Club Bogor, Wahana Seru untuk Anak Saat Liburan Sekolah

jpnn.com, JAKARTA - Kota Bogor kini sudah memiliki wahana trampoline terbesar, yakni Houbii Club yang berlokasi di Hypermart Taman Yasmin.
Ryan Syah Putra, CRM & Program Manager Houbii Club Bogor mengatakan wahana tersebut menyediakan pengalaman berlibur dengan berbagai aktivitas seru.
Wisata edukasi terbaik ini banyak dikunjungi oleh berbagai kalangan dan usia, karena menyediakan sejumlah wahana.
"Mulai dari Trampoline, Airbag, dan Ropes Course. Khusus untuk anak di bawah 5 tahun ada wahana Happy Little Gym," kata Ryan Syah Putra, dalam keterangannya, Rabu (21/6).
Pada wahana tersebut, lanjut Ryan, anak-anak bisa makin mengasah kemampuan motorik dengan bermain dan belajar.
"Masih banyak kegiatan yang dapat dilakukan, tidak hanya bermain trampoline agar tubuh tetap sehat dan bugar," tuturnya.
Lelah bermain, anak-anak bisa beristirahat di Houbii Cafe sambil menikmati camilan atau makanan berat.
Para orang tua bisa mengawasi anak-anaknya sambil menikmati hidangan di kafe ini.
Rekomendasi wahana seru di Bogor, yang cocok untuk mengisi waktu libur sekolah.
- Pemerintah Maju Mundur soal Jadwal Libur Sekolah, Guru se-Indonesia Pusing 7 Keliling
- Puasa dan Idulfitri 2025: Libur Sekolah 13 Hari, Tidak Termasuk Tanggal Merah
- Pemerintah Umumkan soal Libur Sekolah di Ramadan, Ini Lengkapnya
- Info Terkini soal Rencana Libur Sekolah Selama Ramadan
- Ditanya Wacana Libur Sekolah Saat Ramadan, Menag Menjawab Singkat
- Momen Libur Sekolah dan Nataru, Berikut Wisata Gratis di Jakarta untuk Keluarga