HPN 2022, Menteri Malaysia Apresiasi Kerja Keras Pers Indonesia untuk Demokrasi
jpnn.com, JAKARTA - Menteri Komunikasi dan Multimedia Malaysia, Annuar Haji Musa, menyampaikan ucapan selamat kepada wartawan Indonesia yang telah merayakan Hari Pers Nasional (HPN) 2022 pada Rabu, (9/2), yang secara nasional diperingati di Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara.
"Salam hormat, hari ini mengingatkan seluruh lapisan warga di Indonesia akan kerja keras media untuk menegakkan demokrasi dan membangun negara," katanya melalui pesan whatsapp yang dikirim kepada sejumlah media dari Jakarta.
Dia mengatakan tanggal 9 Februari merupakan hari kebanggaan bagi seluruh jurnalis Republik Indonesia yang bekerja keras menyampaikan berita dan informasi kepada masyarakat untuk kemakmuran negara.
"Selamat Persatuan Wartawan Indonesia dan saya yakin akan terus memperbaharui tekad dan semangat untuk terus mengelola kebebasan media secara adil, profesional dan bertanggung jawab," katanya.
Annuar Haji Musa sendiri mengikuti peringatan HPN secara virtual dari Hotel Grand Hyatt di Jakarta bersama Direktur Utama Bernama Mokhtar Hussain dan pejabat Kedutaan Malaysia di Jakarta.
Sedangkan yang berangkat ke Kendari adalah Penasihat Ikatan Setiakawan Wartawan Indonesia-Malaysia (ISWAMI), Zakaria Abdul Wahab, Mitra Strategis Hari Wartawan Malaysia (Hawana), Annuar Shaari dan Sekretaris ISWAMI Malaysia, Mohd Shukri Ishak.
Zakaria Abdul Wahab mengatakan Menteri Komunikasi dan Multimedia Malaysia, Annuar Haji Musa tidak hadir di Kendari dan bertemu Presiden Joko Widodo serta Menteri Kominfo Indonesia Johnny G Plate di Jakarta.
Sementara itu pengurus ISWAMI Malaysia Zulhamzah mengikuti kegiatan HPN secara virtual melalui Zoom dan YouTube.
Menteri Komunikasi dan Multimedia Malaysia, Annuar Haji Musa, menyampaikan ucapan selamat kepada wartawan Indonesia yang telah merayakan Hari Pers Nasional (HPN) 2022
- Kewenangan Dewan Pertahanan Nasional Dianggap Berbahaya Bagi Demokrasi dan HAM
- MPR RI Berperan Penting jaga Stabilitas Demokrasi di Indonesia
- Demokrasi Digital Tunjuk Titi Anggraini, Meidy Fitranto, dan Emmy Samira Jadi Advisor
- Pilkada Kampar 2024: Yuyun-Edwin Menggugat ke MK
- PDIP Akan Terus Persoalkan Upaya Pembunuhan Demokrasi
- Mantap, Bawaslu Raih Predikat Istimewa pada Indeks Reformasi Hukum 2024