HPP Gula Ditetapkan Rp 6.350 per Kg
Selasa, 11 Mei 2010 – 20:02 WIB

HPP Gula Ditetapkan Rp 6.350 per Kg
Lebih jauh Mendag menerangkan, dari hasil perhitungan di atas, perhitungan akhir BPP menjadi Rp. 5.765 per kilogram. Ditambah keuntungan petani 10 persen dari BPP dan pembulatan harga, maka HPP tahun 2010 adalah Rp. 6.350 per kilogram. Penetapan HPP Gula Kristal Putih tahun 2010 itu naik 18,7 persen dibanding tahun 2009 sebesar Rp 5.350 per kilogram. Adapun penyesuaian bagi hasil, rendemen gula petani dan tetes tebu tersebut akan segera ditindaklanjuti oleh Kementerian Pertanian dan Kementerian Negara BUMN.
“Tujuan utama penetapan HPP Gula Kristal Putih tahun 2010 sebesar Rp. 6.350 per kilogram ini adalah untuk meningkatkan kesejahteraan dan pendapatan petani dalam upaya peningkatan produksi tebu dan produktivitas lahan menuju swasembada gula di dalam negeri,” tegas Mendag. Rumusan baru penghitungan harga itu diharapkan akan semakin mendorong peningkatan produktivitas di tingkat petani maupun produsen gula. Selain untuk meningkatkan kesejahteraan dan pendapatan petani tebu, penetapan HPP gula kristal putih tahun 2010 itu juga untuk memenuhi kebutuhan gula bagi masyarakat konsumen dengan harga yang stabil dan terjangkau. (cha/jpnn)
JAKARTA -- Kementerian Perdagangan telah menetapkan Harga Patokan Petani (HPP) Gula Kristal Putih (Plantation White Sugar) sebesar Rp. 6.350,- per
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Iwan Sunito Siap Dukung Program 3 Juta Rumah Lewat Kolaborasi Swasta
- Rencana Impor Diklaim Tak Bakal Ganggu Swasembada Pangan Nasional
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang