HS: Pelatih Persegres Jago Adu Taktik

jpnn.com - GRESIK - Karetaker Pelatih Persib Bandung, Herrie Setiawan melemparkan pujian kepada pelatih Persegres Gresik, Liestiadi. Dia menyebut, calon lawannya dalam adu taktik di laga ISC A Senin (27/6) malam nanti itu sebagai pelatih yang berkualitas.
Meski demikian, bukan berarti Persib mengendurkan target dalam laga yang digelar di Stadion Petrokimia, Gresik tersebut. Mereka tetap bertekad meraih poin maksimal, alias kemenangan.
"Kami harus melipatgandakan usaha. Semua tahu Pelatih Persegres adalah pelatih yang pintar, dan berpengalaman. Dia pelatih bagus, karena itu kami harus mewaspadai taktik mereka," katanya, Senin siang.
Selain sosok pelatih, Herrie juga melihat dukungan Ultrasmania, pendukung Gresik, bakal berlipat ganda. Sebab, laga ini menjadi big match bagi Persegres. Karena itu, pemain diminta untuk meningkatkan fokus.
"Saya meminta pemain untuk bisa menjaga konsentrasi sepanjang 90 menit. Jangan lengah," tandasnya. (dkk/jpnn)
GRESIK - Karetaker Pelatih Persib Bandung, Herrie Setiawan melemparkan pujian kepada pelatih Persegres Gresik, Liestiadi. Dia menyebut, calon lawannya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Debut Manis HydroPlus Strikers & MilkLife Shakers Raih Runner-up di JSSL Singapore 7’s 2025
- Legenda Basket Indonesia Saling Sikut Menjelang IBL All Star 2025
- 10 Pemain Persebaya Raih Kemenangan Penting dari Madura United
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1