HSP 2024, Menpora Dito Sebut Kemenpora Siap Sebagai Orkestrator Implementasi Perpres No 43 Tahun 2022
"Kemenpora akan memposisikan diri sebagai Hub kolaborasi pentahelix dalam upaya mengarus-utamaan pembangunan pemuda (Youth mainstreaming) menuju Indonesia Emas 2045," tuturnya.
"Kemenpora adalah rumah pemuda, maka sering-seringlah #nongkrongdikemenpora, usulkan program-program terbaik kalian, karena kami berkomitmen untuk melibatkan pemuda-pemudi secara lebih bermakna dalam proses perencanaan hingga pelaksanaan program. Jadi, kalau teman-teman bertemu birokrat kemenpora yang tidak ramah anak muda, DM IG kemenpora, laporin siapa orangnya. Biar saya tegur langsung, biar segera berbenah diri," pungkasnya.
Sementara itu koordinasi strategis lintas sektor penyelenggaraan pelayanan kepemudaan tertuang dalam Peraturan Presiden (Perpres) Republik Indonesia nomor 43 tahun 2022. Puncak peringatan Hari Sumpah Pemuda (HSP) ke-96 tahun 2024 menjadi momentum untuk bertransformasi secara cepat dari skor Indeks Pembangunan Pemuda (IPP) yang relatif dititik tengah, sehingga harus maju secara cepat dan bersama.
Hal tersebut diungkapkan Deputi Bidang Pengembangan Pemuda Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI Raden Isnanta, jelang puncak acara HSP ke-96 tahun 2024 yang mengusung tema besar yakni Maju Bersama Indonesia Raya.
"Agar benar-benar Perpres koordinasi lintas sektor yang sudah dikeluarkan oleh Presiden menjadi dipacu lewat momentum HSP kali ini, dipacu untuk sinergi dan kolaborasi, lantaran mengurus pemuda tidak bisa sendiri, harus banyak Kementerian/Lembaga yang terlibat di dalamnya, karena pemuda itu maju disegala bidang, ada yang maju lewat bidang ekonominya, bidang sosial, bidang pendidikan, keolahragaan dan lainnya," ucap Raden Isnanta.
"Di 28 Kementerian/Lembaga yang ada di Perpres harus bersinergi, maka kata kunci dari tema HSP kali ini adalah Bersama, jadi untuk maju bersama," tambah Raden Isnanta.
Lebih lanjut melalui HSP kali ini Isnanta berharap jika sinergi dan kolaborasi bukan hanya sekadar wacana. "Jadi yang selama ini orang bahasakan koordinasi - sinergi itu diucapkan namun sulit dilaksanakan, kadang ada benarnya. Maka kami harus tekan ulang berkali-kali, Perpres sudah ada, namun jika dipertajam dalam momentum hari paling besar dalam kepemudaan yang bernama HSP, semoga ini menjadi perhatian semua stakeholder, karena semua komponen terlibat," ucapnya.
"Pemerintah daerah kita undang, provinsi di undang, K/L yang ada di Perpres diundang, komunitas pemuda, organisasi kepemudaan hadir. Jadi kurang apalagi, kalau sudah kumpul dalam satu tempat itu kemudian mendapatkan pesan moral yang bagus di puncak acara HSP dari pimpinan negara ini dan jelas kebijakannya macam apa, maka kami yakin koordinasi dan sinergitas kedepannya akan terwujud," tambahnya.
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo mengatakan Kemenpora akan proaktif melakukan konsolidasi kebijakan dengan merangkul semua sektor.
- Pesan Menpora Dito kepada PBSI di Bawah Kepemimpinan Fadil Imran
- Menpora Dito Lepas Peserta SSEAYP ke-48, Ini Pesan yang Disampaikan!
- Indonesia Siap Jadi Penyelenggara FIBA 3x3 Challengger and Woman Series World Tour 2025
- Sembilan Inorga Ramaikan Jakarta Sport Festival 2024
- Prudential Indonesia-Syariah Gelar NextGen Fest Guna Dorong Entrepreneur Muda
- Muda Berbudaya Festival, Usung Semangat Kebaruan Sumpah Pemuda & Perubahan Zaman