HT Dorong RPA Perindo Fokus Memperjuangkan 2 Hal Penting ini
jpnn.com - JAKARTA - Ketua Umum DPP Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Hary Tanoesoedibjo (HT) mendorong 'Relawan Perempuan dan Anak' (RPA) Perindo, fokus memperjuangkan dua hal penting terkait perempuan dan anak.
Pertama, memperjuangkan hak-hak kemanusiaan perempuan dan anak dari tindak kekerasan.
Kedua, fokus memperjuangkan pendidikan bagi perempuan dan anak.
Menurut Hary, dua hal tersebut sangat penting dan RPA Perindo yang merupakan organisasi sayap Partai Perindo telah membuktikan hal tersebut.
"Perlindungan perempuan dan anak itu tentunya terhadap kekerasan."
"RPA Perindo sudah membuktikan nyata. Ada dua kasus selesai di pengadilan dan dimenangkan."
"Fokus RPA Perindo yang kedua adalah pendidikan bagi perempuan dan anak," ujar HT saat melantik pengurus RPA Perindo di Jakarta, Sabtu (3/12).
Menurut HT, kekerasan fisik dan seksual banyak terjadi terhadap perempuan dan anak, termasuk yang berasal dari ekonomi lemah.
HT mendorong RPA Perindo fokus memperjuangkan dua hal penting, di antaranya hak kemanusiaan perempuan dan anak.
- Majelis Masyayikh Dorong Penghapusan Dikotomi & Diskriminasi Lulusan Pesantren
- Mbak Rerie Sebut Permasalahan di Sektor Pendidikan Harus Diurai dari Hulu Hingga Hilir
- Siswa-siswi SWA Bangun 10 Rumah untuk Keluarga Tidak Mampu, Keren
- Achieva Edu, Platform Lead Generation AI Pertama untuk Sektor Pendidikan
- Wakil Ketua MPR: Kualitas Pendidikan Harus jadi Perhatian Semua Pihak
- Warga LDII Diminta Netral, Bijak Menggunakan Hak Pilih di Pilkada