HT: Membangun dan Memberdayakan Rakyat Kecil Jadi Mapan
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo menjelaskan, ada dua hal yang dilakukan pihaknya sebagai bentuk kepedulian pada masyarakat, yaitu membantu dan membangun masyarakat.
Membantu, lanjutnya, dituangkan dalam aksi nyata Perindo. Salah satunya ialah bazar murah.
Ada pula layanan ambulans Perindo yang siap siaga 24 jam melayani masyarakat di seluruh kabupaten/kota dengan gratis dan fogging untuk membasmi wabah demam berdarah.
"Kami terjun fogging serentak nasional juga. Banyak warga terbantu. Tentunya demam berdarah itu bahaya," kata Hary, Jumat (12/4).
Namun, yang lebih penting lagi adalah membangun masyarakat.
"Program kami bagaimana memberdayakan masyarakat, membangun masyarakat, membuat mereka yang tadinya kurang produktif menjadi produktif," tuturnya.
Hary mengatakan dengan membangun masyarakat bawah naik kelas menjadi mapan, Indonesia akan lebih cepat menjadi negara maju.
"Kita semua ingin Indonesia maju. Kalau mayoritas masyarakat kita masih menengah ke bawah, masih golongan ekonomi lemah, belum mapan, sulit bagi kita untuk cepat menjadi negara maju," kata Hary.
Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo menjelaskan, ada dua hal yang dilakukan pihaknya sebagai bentuk kepedulian pada masyarakat, yaitu membantu dan membangun masyarakat.
- Ketum Perindo Lantik Pengurus Baru, Minta Anggota Turun Langsung ke Masyarakat
- Perindo Bantu Korban Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki
- TGB Zainul Majdi Resmi Keluar dari Partai Perindo
- Herbud Mundur dari Jabatan Juru Bicara dan Anggota Partai Perindo
- Perindo Dukung Mathius-Aryoko Karena Ingin Sejahterakan Rakyat Papua
- Simak, Pandangan Para Tokoh Partai Perindo Kini Dipimpin Angela Tanoesoedibjo