Huawei Bersedia Menjual Chipset Modem 5G ke Apple

jpnn.com - Huawei dikabarkan bakal menjual chipset buatannya ke Apple, setelah sekian lama mengembangkan dan dipergunakan untuk perangkat mereka sendiri.
Sejauh ini, Huawei memang diketahui selalu menolak untuk memasok komponen chip mereka ke pihak ketiga.
BACA JUGA: Jelang Debut, Huawei P30 Tebar 2 Fitur Unggulan Melalui Video Animasi
Menurut sumber yang berbicara kepada Engadget, Rabu (10/4), Huawei telah mengonfirmasi berniat untuk menjual modem 5G Balon 5000 chipset, tapi hanya ke salah satu perusahaan yaitu Apple.
Belakangan ini, Apple memang tengah berjuang keras untuk menghadirkan iPhone 5G. Raksasa berbasis di Cupertino berencana untuk memperkenalkan iPhone berteknologi 5G pada 2020, tetapi saat ini terkendala karena Intel tidak bisa menyiapkan modem chipset 5G.
Sejatinya, Apple bisa saja beralih ke Qualcomm sebagai pemasok modem 5G. Sayangnya, keduanya sedang berseteru hingga di meja hijau.
Kemudian, Apple telah berbicara kepada Samsung dan MediaTek soal chip untuk iPhone 2020.
5G Balong 5000 memang diketahui cocok dengan perangkat Apple yang mendukung sub-6 dan mmWave 5G network, serta kompatibel dengan jaringan LTE. (mg9/jpnn)
Huawei dikabarkan bakal menjual chipset buatannya ke Apple, setelah sekian lama mengembangkan dan dipergunakan untuk perangkat mereka sendiri.
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian
- Mohon Maaf, Samsung Tidak Akan Rilis Ponsel Lipat Ini di Pasar Global
- Apple Sebut iPhone 16 Series Sudah Bisa Dipesan Mulai 11 April 2025
- BMW Gandeng Huawei demi Memanfaatkan Sistem Operasi HarmonyOS untuk Mobil Listrik
- Apple Bakal Menghadirkan Fitur Penerjemah Percakapan di AirPods, Wow!
- Apple Sedang Merancang Ulang iOS, iPadOS, dan MacOS
- Ponsel Lipat Apple Diprediksi Mirip Samsung Galaxy Z Fold 6