Huawei Bocorkan Spesifikasi 20 Mate Pro
jpnn.com - JELANG peluncurannya, Huawei mulai membocorkan spesifikasi ponsel terbarunya yaitu Huawei 20 Mate Pro.
Kabarnya, smartphone ini akan ditenagai chipset Kirin 980 dengan fabrikasi 1nm miliki Huawei yang diresmikan pada IFA 2018 lalu.
Melansir Phone Arena, Jumat (28/9) Huawei 20 Mate Pro juga akan dibekali dengan RAM 6GB. Kemudian, ponsel anyar milik Huawei itu akan menampilkan layar yang lebih besar 6,9 inci.
Kapasitas baterai, Mate 20 Pro memiliki 4.200 mAh yang dilengkapi dengan pengisian kabel dan nirkabel cepat (15W). Diklaim, seri Mate 20 Pro ini akan dibenamkan teknologi supercharge yang mampu mengisi daya hingga 70 persen dalam waktu 30 menit saja.
Tak ketinggalan Mate 20 Pro juga akan dilengkapi dengan AI Smart Zoom, yang meliputi deteksi objek bergerak, fokus otomatis, dan pelacakan zoom.
Sistem keamanan Mate 20 Pro didukung dengan sensor fingerprint atau sistem sidik jari yang terletak di bagian belakang.
Tak hanya itu, Mate 20 Pro juga dilengkapi dengan teknologi Face ID Unlock yang diklaim lebih cepat.
Huawei sengaja merilis teaser terbaru dari seri 20 Mate Pro untuk memberikan sedikit bocoran yang sudah diulas di atas. untuk harga, Huawei akan mengungkapkan sepenuhnya yang dijadwalkan pada 16 Oktober 2018. (Mg9/jpnn)
Sistem keamanan Mate 20 Pro didukung dengan sensor fingerprint atau sistem sidik jari yang terletak di bagian belakang.
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian
- Dorong Pertumbuhan Ekonomi Digital Indonesia, PINTU Perluas Edukasi Pasar
- Pertama di Dunia, BYD-Huawei Ciptakan Fitur Pintar di Mobil Off-Road
- Tantang Mercedes-Benz EQS, Baic-Huawei Hadirkan Sedan Listrik Mewah, Sebegini Harganya
- Menaker Ida Fauziyah Apresiasi Kepatuhan Huawei pada Regulasi yang Berlaku di Indonesia
- Siapkan Dana Rp 56 Triliun, Seres Ambil Alih Merek Aito dari Huawei
- Pertama Kali, Huawei Ungguli Samsung Dalam Penjualan Ponsel Layar Lipat