Hubungan Indonesia-Korea Makin Dekat
Kamis, 13 Juni 2013 – 16:39 WIB

Hubungan Indonesia-Korea Makin Dekat
JAKARTA - Menteri Luar Negeri (Menlu) RI, Marty Natalegawa melakukan pertemuan bilateral dengan Menlu Republik Korea, Yun Byung-se. Keduanya bertemu di sela-sela Pertemuan Tingkat Menteri Forum for East Asia-Latin America Cooperation (FEALAC) VI di Nusa Dua, Bali, Kamis (13/6). Priatna memaparkan, kerjasama kedua negara mengalami kemajuan yang signifikan dalam beberapa tahun terakhir. Kedua menlu menyambut gembira perkembangan positif di sektor-sektor kerja sama prioritas, antara lain perdagangan, investasi, industri pertahanan, ketenagakerjaan, dan lingkungan hidup.
Tahun 2013 ini bertepatan dengan 40 tahun pembukaan hubungan diplomatik dan Tahun Persahabatan Indonesia-Korea. Momen ini dijadikan momen untuk memperkuat kemitraan strategis kedua negara, baik dalam konteks kerja sama bilateral maupun regional dan global.
"Indonesia dan Republik Korea mendirikan hubungan diplomatik pada tanggal 17 September 1973. Kemitraan strategis kedua negara mulai dijalin sejak 4 Desember 2006," kata Direktur Informasi dan Media, P.L.E. Priatna melalui siaran pers yang diterima JPNN, Rabu (13/6).
Baca Juga:
JAKARTA - Menteri Luar Negeri (Menlu) RI, Marty Natalegawa melakukan pertemuan bilateral dengan Menlu Republik Korea, Yun Byung-se. Keduanya bertemu
BERITA TERKAIT
- Evenciio Apartment Milik PPRO Kelola Sampah Secara Mandiri
- Nippon Paint Percantik Jam Gadang Kebanggaan Masyarakat Bukittinggi
- Irwan Fecho Bicara Pembangunan Berkelanjutan di Rakernas IKA SKMA 2025
- Dokter Ayu Widyaningrum Raih Penghargaan Pemimpin Inklusif 2025 dalam Eksekutif Award
- GIM Dukung Kolaborasi Lintas Sektor untuk Program Peduli Thalassaemia
- Peringatkan Tak Ada Bullying di Sekolah Kehutanan, Menhut: Saya Tak Segan Pecat Pelaku