Huda Menduga, Ini Penyebab Razman Arif Nasution Hengkang dari Kubu Moeldoko
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Departemen Komunikasi dan Informasi DPP Partai Demokrat (PD) versi KLB Saiful Huda Ems angkat bicara soal hengkangnya pengacara kondang Razman Arif Nasution dari PD kubu Moeldoko itu.
Menurut Huda, mungkin selama ini Razman hanya ingin jalan-jalan saja ke Partai Demokrat untuk menemukan sesuatu.
Namun sesuatu itu tidak didapatkan pria kelahiran Mandailing Natal, Sumatra Utara, itu.
"Makanya Mas Razman keluar dari Partai Demokratnya Pak Moeldoko," kata Huda dalam pesan singkatnya kepada JPNN.com, Sabtu (3/4).
Alumni pondok pesantren Tebuireng Jombang, Jawa Timur itu mengaku dirinya sudah menemukan yang dicari di PD di bawah kepemimpinan Moeldoko.
Dia menjelaskan, sesuatu yang dicari dan telah didapatkan di PD versi KLB ialah rasionalitas, kebenaran dan keadilan.
Huda pun tidak berencana keluar dari PD versi KLB seperti yang dilakukan Razman.
"Oleh karena itu, kami sampai kapan pun akan tetap di PD Pak Moeldoko dan terus berjuang sampai tangan takdir menentukan kami menang atau kalah," ujar dia.
Ketua Departemen Komunikasi dan Informasi DPP Partai Demokrat versi KLB Saiful Huda Ems mengomentari sikap Razman Arif Nasution mundur dari kubu Moeldoko
- Hinca Demokrat: Kami Mendengar, Kasus Tom Lembong Sarat Balas Dendam Politik
- Peringati HKN 2024, Ibas Ajak Masyarakat Dukung dan Kawal Reformasi Kesehatan
- Kasus Laura Meizani Berlanjut, Polisi Bakal Periksa Dokter dan 3 Orang dari KemenPPA
- Eks Klien Curhat soal Survei Poltracking: Saya Rugi Besar, Data Ngaco Semua
- Laporkan Nikita Mirzani, Razman Arif Nasution Diperiksa Penyidik
- Hari Ini, Vadel Badjideh Berencana Datangi Polda Metro Jaya