Hujan Angin, Pepohonan Jalan Sudirman Bertumbangan
Rabu, 16 Maret 2011 – 15:30 WIB
JAKARTA - Hujan lebat disertai angin teramat kencang yang melanda sebagian wilayah ibukota Jakarta, Rabu (16/3) sore, menyebabkan sejumlah persoalan menyusul. Selain banjir dan kemacetan, serta mungkin pula kerusakan di sejumlah pemukiman warga, pohon-pohon yang bertumbangan pun menjadi bukti buruknya cuaca. Salah satu pohon, tumbang tepat di depan mobil Kijang Krista, yakni mobil dinas Kemdiknas yang ditumpangi oleh beberapa wartawan sehabis meliput kegiatan lembaga tersebut di Sawangan, Depok. Sesaat setelah pohon tumbang, para pengendara motor pun lantas saling bantu menyingkirkan pohon yang jatuh tepat di depan mobil itu, sebelum akhirnya jalan bisa dilewati kembali.
Di antaranya seperti yang dapat dilihat di sebagian ruas jalan utama ibukota, yakni Jalan Sudirman. Di kawasan ini, sebanyak lebih dari 10 pohon, harus tumbang di sepanjang jalan yang merupakan juga pusat aktivitas padat ibukota itu, akibat terjangan hujan dan angin luar biasa kencang.
Baca Juga:
Berdasarkan pantauan JPNN di lokasi tumbangnya beberapa pohon besar di sekitar wilayah patung Bundaran Senayan itu, sebelumnya kawasan ini memang diterpa hujan deras - bahkan dengan bulir-bulir air cukup besar dan jatuhnya keras. Saat itulah, angin pun bertiup sangat kencang, hingga tak lama kemudian pohon-pohon besar pun langsung tumbang hingga ke akarnya.
Baca Juga:
JAKARTA - Hujan lebat disertai angin teramat kencang yang melanda sebagian wilayah ibukota Jakarta, Rabu (16/3) sore, menyebabkan sejumlah persoalan
BERITA TERKAIT
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS