Hujan Deras, 7 Ruas Jalan di Jakarta Tergenang Banjir, Berikut Lokasinya

jpnn.com, JAKARTA - Hujan dengan intensitas tinggi membuat sejumlah jalan di Jakarta tergenang banjir.
Hal itu diungkapkan langsung oleh Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Isnawa Adji kepada wartawan di Jakarta, Jumat (12/4).
Dia mengungkapkan tujuh ruas jalan di Jakarta tergenang pada Jumat pukul 18.00 WIB.
"Hujan yang melanda wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya menyebabkan banjir terjadi di tujuh ruas jalan," kata Isnawa Adji.
Dia memerinci tujuh ruas jalan itu, yakni Jalan Raya Gereja Tugu, Semper Barat, Cilincing (Jakarta Utara) dengan ketinggian air 10 sentimeter (cm).
Lalu, Jalan Rawa indah, Pegangsaan Dua, Kelapa Gading (Jakarta Utara) dengan ketinggian air 15 cm dan Jalan Pegangsaan Dua (depan Apartemen Greenhill), Pegangsaan Dua, Kelapa Gading (Jakarta Utara) dengan ketinggian air 20 cm.
Jalan Kelapa Hibrida, Pegangsaan Dua, Kelapa Gading (Jakarta Utara) dengan ketinggian air 20 cm dan Jalan Boulevard Barat, Kelapa Gading Barat, Kelapa Gading (Jakarta Utara) dengan ketinggian air 10 cm.
Jalan Agung Karya, Sungai Bambu, Tanjung Priok (Jakarta Utara) dengan ketinggian air 10 cm dan Jalan Gaya Motor II, Sungai Bambu, Tanjung Priok (Jakarta Utara) dengan ketinggian air 10 cm.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) tujuh ruas jalan di Jakarta tergenang pada Jumat pukul 18.00 WIB.
- Prakiraan Cuaca Hari Ini, Warga Jakarta Siap-Siap Bawa Payung
- Pemkab Sumedang Salurkan Bantuan Penanganan Banjir Cimanggung Lewat Aplikasi Si Tabah
- Peringatan BMKG: Cuaca Ekstrem Hantam Jalur Mudik di Jateng
- Waka MPR Salurkan Bantuan kepada Korban Banjir di Tolitoli
- BMKG Ungkap Prediksi Cuaca Hari Ini, Cek Wilayah yang Dilanda Hujan
- Banjir di Jakarta Meluas & Merendam 34 RT