Hujan Deras Dini Hari, Tiga Wilayah Jakarta Ini Masih Tergenang

jpnn.com, JAKARTA - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta menyebutkan hingga pukul 13.00 WIB, tiga dari 17 wilayah (titik) genangan di Provinsi DKI Jakarta, airnya belum surut.
Itu terjadi akibat curah hujan yang tinggi mengguyur Ibu Kota sejak Sabtu dini hari.
Berdasarkan data dari Pusat dan Informasi BPBD DKI di Jakarta, ketiga wilayah tersebut seluruhnya berada di wilayah kota Jakarta Selatan.
Tepatnya di Kecamatan Kebayoran Lama Utara, Kecamatan Setiabudi, dan Kecamatan Semanggi.
Tiga wilayah itu adalah pertama, Jalan Kiai Mohammad Syafii Hadzami dengan ketinggian air 5-15 sentimeter (cm) yang tergenang sejak pukul 05.30 WIB.
Selanjutnya wilayah kedua, berada di Jalan Gatot Subroto yang tergenang air dengan ketinggian 10-20 cm sejak pukul 06.00 WIB.
Terakhir wilayah ketiga, Jalan Jendral Sudirman yang juga mulai tergenang pada pukul 06.00 WIB dengan ketinggian 10-20 cm.
Untuk diketahui, Jakarta Selatan merupakan kawasan yang memiliki wilayah genangan terbanyak akibat hujan yang dimulai sejak Sabtu dini hari tadi dengan delapan wilayah genangan.
Waspada melewati tiga wilayah di Jakarta Selatan karena ada genangan air cukup tinggi.
- Imbas Banjir, 1.229 Warga Jakarta Mengungsi, Ada di Ruko Pinggir Jalan
- Lapangan Tergenang Air, Final Liga 2 PSIM Yogyakarta vs Bhayangkara FC Ditunda 30 Menit
- Hujan Deras, Banjir Merendam 4 Desa di Kabupaten Bandung
- 10 Kecamatan di Maros Dikepung Banjir, Ternyata Ini Penyebabnya
- Cuaca Ekstrem Mengintai, 22 Ribu Pohon di Semarang Berisiko Tumbang
- Begini Cara Berkendara Mobil Listrik yang Aman saat Musim Hujan