Hujan, Rossi Raih Dua Besar
Sabtu, 28 April 2012 – 06:25 WIB

Hujan, Rossi Raih Dua Besar
JEREZ - Tantangan tambahan harus dihadapi para pembalap di MotoGP Spanyol. Di sesi latihan yang berlangsung Jumat (27/4), Sirkuit Jerez hampir selalu diguyur hujan. Kondisi tersebut membuka peluang terjadinya persaingan serta hasil di luar prediksi.
Sebagian besar pembalap memilih untuk tak muncul di lintasan saat sesi latihan pagi hari berlangsung. Hanya delapan pembalap dari 21 kontestan MotoGP tahun ini yang memberanikan diri saat cuaca tak menentu. Di awal sesi lintasan masih kering, namun beberapa saat kemudian hujan cukup lebat membuat tim-tim berpikir dua kali untuk menguji motornya.
Baca Juga:
Keuntungan besar didapatkan pembalap CRT (Claiming Rules Team) Ivan Silva dari Avintia. Turun sebagai pembalap pertama yang masuk lintasan dia masih melintasi sirkuit yang kering. Sepanjang hari kemarin, dia jadi satu-satunya pembalap yang mencatatkan waktu di bawah 1 menit 50 detik.
Kondisi lebih stabil terjadi di sesi siang hari. Meski hujan tak turun lagi, lintasan masih basah. Kali ini, seluruh pembalap memanfaatkannya untuk menguji setting motornya.
JEREZ - Tantangan tambahan harus dihadapi para pembalap di MotoGP Spanyol. Di sesi latihan yang berlangsung Jumat (27/4), Sirkuit Jerez hampir selalu
BERITA TERKAIT
- NBA Playoffs: Curry 31 Poin, Warriors Pukul Rockets
- Ucap Salam Perpisahan dengan Sabah FC, Saddil Ramdani Balik ke Indonesia?
- Perpisahan Pahit Kevin Diks dengan FC Copenhagen
- MotoGP 2025: Marc Marquez, Harmoni Pembalap Hebat dan Motor yang Tepat
- Pengakuan Blak-blakan Pelatih Madura United Seusai Laga Melawan Persebaya
- Sudirman Cup 2025: Menanti Sinergi Pemain Senior dan Junior