Hukuman Mati Diprotes, Menteri Tedjo: Kita tak Boleh Lemah
jpnn.com - JAKARTA -- Sejumlah protes dari negara tetangga terkait hukuman mati di Indonesia dipahami wajar oleh pemerintah Indonesia. Menkopolhukam Tedjo Edhy Purdijatno mengungkapkan itu juga bisa terjadi di negara lainnya.
"Kalau Brasil baru pertama kali warga negaranya di eksekusi di luar. Itu hak mereka, menarik Dubesnya untuk konsultasi. Termasuk Belanda demikian," ujar Tedjo di kompleks Istana Negara, Jakarta, Senin, (19/1).
Tedjo mengungkapkan negara lain harus memahami hukum yang berlaku di Indonesia. Hal yang sama, kata dia, juga akan dilakukan oleh Indonesia. Tedjo pun memastikan eksekusi hukuman mati para narapidana narkoba itu tidak akan sampai mengganggu hubungan dengan negara lain.
"Jika kita lemah, kita akan begitu terus. Kita negara berdaulat. Indonesia sering ya bantuan hukum bagi warganya yang di hukum di negara lain, kalau itu enggak bisa ya bagaimana. Kita harus menghargai. Semasih kita kasih bantuan hukum pasti kita kasih. Demikian kita mengharapkan negara lain menghargai," tandas Tedjo. (flo/jpnn)
JAKARTA -- Sejumlah protes dari negara tetangga terkait hukuman mati di Indonesia dipahami wajar oleh pemerintah Indonesia. Menkopolhukam Tedjo Edhy
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ibas: Di Tangan Gurulah Masa Depan Bangsa Akan Dibentuk
- Dazle David Toalu Harumkan Indonesia lewat Berbagai Kompetisi Internasional
- ATI & PASEO Gencarkan GET Bagi Pelajar Sekolah
- Kaget Lihat Jalan Rusak Parah di Kabupaten Serang, Mendes Yandri Hubungi Menteri PU
- Tangis Guru Honorer Supriyani Pecah Setelah Divonis Bebas
- Tips Obati Penyakit Asam Lambung dari IDI Banyumas