Hulkenberg Disebut Hijrah ke Force India
jpnn.com - LONDON - Masa depan Nico Hulkenberg mulai menemui titik terang. Pembalap Sauber Ferrari tersebut dikabarkan bakal hengkang ke Force India untuk balapan musim 2014 mendatang. Kabarnya, Hulkenberg diikat dengan durasi setahun kontrak.
Laman Grand Prix 247, Minggu (24/11) menulis, Hulkenberg juga memiliki opsi untuk menambah durasi kontrak tersebut hingga berakhirnya musim 2014. Jika itu benar, Hulkenberg bakal balik kucing.
Sebelum bergabung dengan Sauber, pembalap asal Jerman berusia 26 tahun tersebut merupakan jagoan Force India pada 2011-2012 lalu. Kebersamaan Hulkenberg dengan sebuah tim memang selalu berlangsung sangat singkat.
Sebelumnya, Hulkenberg juga hanya semusim membela panji Williams pada musim 2010 silam. Hulkenberg pun kerap disebut sebagai kutu loncat karena terlalu sering berpindah-pindah tim di arena balapan jet darat itu.
Hanya saja, kabar tersebut juga mendapat banyak pertanyaan. Pasalnya, Hulkenerg juga disebut-sebut bakal menjadi gacoan Ferrari. Itu terjadi setelah jagoan Ferrari, Fernando Alonso dikabarkan bakal hengkang 2015 mendatang. (jos/jpnn)
LONDON - Masa depan Nico Hulkenberg mulai menemui titik terang. Pembalap Sauber Ferrari tersebut dikabarkan bakal hengkang ke Force India untuk
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sudah Dapat 2 Pemain Baru, Persib Bandung Masih Ingin Belanja?
- Dirtek Timnas Indonesia Dinilai Punya Tanggung Jawab Krusial
- Indra Sjafri Pengin Patrick Kluivert Memainkan Sepak Bola Ala Indonesia, Ini Alasannya
- Proliga 2025: Elena Samoilenko Jadi Korban Perdana, Digantikan Seniornya dari Rusia
- IBL 2025: Prawira Bandung Susah Payah Raih Kemenangan Kedua, Pacific Caesar Bertekuk Lutut
- Hangtuah Jakarta Revans Lawan Bali United di Laga Perdana IBL 2025