Humor Empat Bahasa Federer

Humor Empat Bahasa Federer
Humor Empat Bahasa Federer
MELBOURNE - Kepribadian Roger Federer yang hangat tak dipungkiri menjadi salah satu daya tarik di persaingan tenis putra. Dia kerap memberikan gurauan saat memberikan keterangan di acara jumpa pers. Istimewanya, dia melakukannya dalam berbagai bahasa.

Keistimewaan itu turut membuatnya menjadi pemain yang paling lama berada di ruang jumpa pers. Keahliannya berbicara dalam empat bahasa, yaitu Inggris, Prancis, Jerman, dan Swiss-Jerman, membuat Federer harus menjawab pertanyaan wartawan dalam bahasa yang berbeda.

Seperti kebiasaan,  begitu tiba di ruangan jumpa pers, pemilik 16 gelar grand slam itu akan menjawab pertanyaan dalam bahasa Inggris terlebih dulu. Seusai tanya jawab dilakukan dalam bahasa yang dikuasai paling banyak wartawan ini, kesempatan diberikan kepada mereka yang bertanya dalam bahasa Prancis, Jerman, dan seterusnya.

Setiap pertanyaan dijawab petenis yang memiliki darah Afrika Selatan dari ibunya itu dengan sabar. Meski dia harus menjawab pertanyaan dengan topik yang sama berulang-ulang. Tak ketinggalan, dia menyelipkan humor di tiap bahasa yang diucapkannya.

MELBOURNE - Kepribadian Roger Federer yang hangat tak dipungkiri menjadi salah satu daya tarik di persaingan tenis putra. Dia kerap memberikan gurauan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News