Hungaria Vs Portugal: Ronaldo Cum Suis Bakal Menghadapi 60.000 Orang
Namun, Santos memastikan timnya kini jauh lebih kuat setelah dilimpahi oleh bakat-bakat menyerang seperti Diogo Jota, Andre Silva, Joao Felix, Bruno Fernandes, dan Ronaldo sendiri.
“Ini kelompok berbeda, kami mempunyai banyak pemain muda yang mengawali turnamen internasional besar pertamanya sekalipun ambisi dan dahaga kami sama dengan saat Euro 2016,” kata gelandang Danilo Pereira.
“Tim sebelumnya sangat kohesif karena mereka sudah lama bermain bersama, sedangkan kami adalah tim muda berisi bakat-bakat yang tengah berkembang, kami juga kompak," imbuhnya.
Hungaria sendiri berkurang kekuatannya dari skuad yang menembus babak knockout Euro 2016 yang diisi pemain-pemain hebat seperti Gabor Kiraly, Roland Juhasz dan Zoltan Gera yang kini tak bersama tim.
Hungaria juga kehilangan dua gelandang penting Dominik Szoboszlai dan Zsolt Kalmar karena cedera.
Lima tahun lalu itu Hungaria memuncaki grup yang ironisnya juga dihuni Portugal dan juga Grup F, sebelum takluk 0-4 dari Belgia pada 16 besar, sementara Portugal malah terus melenggang sampai menjadi juara Eropa.
Salah satu keberuntungan yang bisa didapat Hungaria adalah 67.000 orang di stadion yang sebagian besar bisa dipastikan pendukung tuan rumah.
Itu bisa menjadi energi tambahan besar bagi Hungaria untuk memetik poin atau bahkan menang. (reuters/antara/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
Hungaria Vs Portugal bakal digelar di Puskas Arena, Budapest, Selasa (15/6) mulai pukul 23.00 WIB.
Redaktur & Reporter : Adek
- Hasil UEFA Nations League: Portugal & Spanyol Melaju ke Perempat Final
- Prestasi Pelatih Asal Portugal yang Direkrut Madura United
- Cristiano Ronaldo Mengisyaratkan Segera Pensiun, Al Nassr Bakal jadi Klub Terakhirnya
- Puan Absen di Sidang DPR yang Batal Mengesahkan RUU Pilkada, Ternyata Lagi di Hungaria
- Prancis Tembus Semifinal EURO 2024, Portugal Bersedih
- EURO 2024: Cristiano Ronaldo tak Sendirian