HUT ke-45, HKTI Gelar Kejuaraan Tinju dan Lomba Cipta Lagu

jpnn.com, JAKARTA - Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) akan menggelar kejuaran tinju tingkat nasional untuk memperingati HUT ke-45 pada 27 April 2018.
Selain kejuaraan tinju memperebutkan Sabuk Emas Ketua Umum HKTI, ada juga lomba cipta lagu yang bertema alam.
Kejuaraan akan dilaksanakan pada 17 April 2018 di Balai Sarbini, Jakarta. Bertindak sebagai promotor adalah Martin Daniel Promotions yang sudah sangat berpengalaman dalam penyelenggaraan berbagai kejuaraan tinju bertaraf nasional maupun internasional.
“Olahraga prestasi adalah aktivitas yang mengandung nilai-nilai kejuangan, kehormatan, disiplin, tanggung jawab, kerja sama, sportivitas dan percaya pada kekuatan sendiri. Nilai-nilai tersebut harus dimiliki seluruh insan pemuda yang bernaung di HKTI khususnya dan pemuda Indonesia umumnya," ujar Ketua Umum HKTI Moeldoko, Selasa (13/3).
Saat masih menjabat sebagai Panglima TNI, Moeldoko juga kerap menggelar kejuaraan tinju nasional memperebutkan Sabuk Emas Panglima TNI Jendral Moeldoko setiap merayakan HUT TNI.
Selain melibatkan anggota TNI, kejuaraan tinju juga diikuti petinju profesional.
Sementara, lomba cipta lagu diketuai Ketua Bidang Perempuan Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) Camelia Panduwinata Lubis atau yang lebih dikenal dengan nama Camel Petir.
Lomba ini bertujuan menjadi salah satu cara agar masyarakat bisa ikut melestarikan lingkungan alam di Indonesia.
Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) akan menggelar kejuaran tinju tingkat nasional untuk memperingati HUT ke-45 pada 27 April 2018.
- Moeldoko: Masyarakat Ingin Berpindah ke Kendaraan Listrik, Karena..
- HKTI dan Koperasi PKTHMTB Karawang Bekerja Sama Tanam 100 Hektare Sorgum dan Jagung
- Menhut Sebut Sorgum Tanaman Ajaib untuk Ketahanan Pangan
- HKTI Yakin Kepemimpinan Mayjen Novi Helmy dapat Memacu Kinerja Bulog
- Hadiri Rakorda Perempuan Tani HKTI Jatim, Begini Pesan Dian Novita Susanto
- 2 Kali Kalah Tanding Tinju, Ayu Aulia Mengaku gak Kapok Gegara Hal ini