HUT Ke-76 TNI, 112 Alutsista Ditampilkan di Sekitar Istana Merdeka

HUT Ke-76 TNI, 112 Alutsista Ditampilkan di Sekitar Istana Merdeka
Kepala Staf Umum (Kasum) TNI Letjen TNI Eko Margiyono didampingi Irjen TNI Letjen (Mar) TNI Bambang Suswantono, Asops Panglima TNI Mayjen TNI Syafruddin, Aspers Panglima TNI Marsda TNI A. Gustaf Brugman, pelaksanaan Gladi Bersih HUT TNI ke-76 yang dipusatkan di Istana Merdeka Jakarta, Minggu (3/10/2021). (ANTARA/HO-Puspen TNI)

jpnn.com, JAKARTA - Tentara Nasional Indonesia (TNI) akan memperingati hari ulang tahun (HUT) ke 76 pada 5 Oktober 2021. 

Pada peringatan HUT ke-76 TNI, ini akan ditampilkan 112 alat utama sistem persenjataan di sekitar Istana Merdeka, Jakarta. Tepatnya di sepanjang Jalan Merdeka Barat, Jalan Merdeka Selatan, dan Jalan Merdeka Utara.

Kepala Bidang Penerangan Umum Pusat Penerangan TNI Kolonel Laut (KH) Edys Riyanto menjelaskan gelar alutsista itu merupakan bentuk perwujudan kekuatan TNI saat ini. 

“Juga sebagai laporan kepada Presiden RI serta masyarakat bahwa anggaran yang diberikan pemerintah kepada TNI salah satunya digunakan untuk pengadaan kebutuhan alutsista untuk menjaga kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia dari gangguan, hambatan, ancaman dan tantangan yang dihadapi bangsa Indonesia," kata Edys Riyanto dikutip dari keterangan tertulis yang diterima Minggu (3/10). 

Sebelumnya, Kepala Staf Umum (Kasum) TNI Letjen TNI Eko Margiyono didampingi Inspektur Jenderal TNI Letjen (Mar) TNI Bambang Suswantono beserta jajaran meninjau pelaksanaan gladi bersih HUT ke-76  TNI yang dipusatkan di Istana Merdeka Jakarta, Minggu (3/10). 

Turut hadir dalam peninjauan pelaksanaan gladi bersih HUT ke-76 TNI  yakni Asops Panglima TNI Mayjen TNI Syafruddin dan Aspers Panglima TNI Marsda TNI A. Gustaf Brugman.

Adapun beberapa jenis alutsista yang akan ditampilkan yaitu dua unit kendaraan taktis ringan Sherpa Light Scout, 35 unit kendaraan taktis Anoa, delapan unit Indonesia Light Strike Vehicle (ILSV) Armoured Personel Carrier. 

Kemudian, dua unit Rantis Bushmaster, 19 unit P6 Atav, 24 unit kendaraan Rudal Mistral, dua unit BTR 4, satu unit Aligator, dua unit APC Turangga, lima unit MLRS (RM 70 Vampire dan Tatrapan), dua unit Orlikon Skyshield, empat unit MLRS Astros dan enam unit Armed Caesar 155 MM.

TNI akan menampilkan 112 alutsista di sekitar Istana Merdeka Jakarta, dalam rangka peringatan HUT ke-76 TNI.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News