HUT PGRI Banjir Pejabat, Guru Honorer dan Tendik 3T Diganjar Award
Sabtu, 27 November 2021 – 19:57 WIB
Dia lantas membandingkan peringatan HGN 2021 besutan Kemendikbudristek di JIExpo malah banjir selebritas. "Memang beda kelas sih,' celetuknya.
Ketum PB PGRI Unifah Rosyidi dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada PGRI provinsi, kabupaten kota, cabang ranting yang begitu semangat merayakan HUT ke-76 dan HGN 2021.
Dia juga menyampaikan HUT PGRI kali ini sangat berbeda karena ada pemberian anugerah kepada guru honorer dan tenaga kependidikan (tendik) 3T yang berdedikasi dari 34 provinsi dan IGTKI PGRI.
PGRI juga memberikan penghargaan Dwija Praja Nugraha kepada kepala daerah yang memberikan perhatian besar bagi kemajuan pendidikan dan guru. (esy/jpnn)
HUT PGRI dihadiri para pejabat tinggi negara serta organisasi guru internasional, para guru honorer dan tendik pun diberikan penghargaan
Redaktur : Djainab Natalia Saroh
Reporter : Mesya Mohamad
BERITA TERKAIT
- Andri Berharap Supriyani Guru Honorer Lulus PPPK 2024, Tes Sebelum Sidang Putusan
- Guru Supriyani Tetap Ikut Tes PPPK Meski dapat Afirmasi
- 5 Berita Terpopuler: Mendikdasmen Beri Sinyal Baik soal PPPK, Ada Regulasi Baru? tetapi Honorer Jangan Nekat ya
- PPPK Minta Regulasi Mutasi, Relokasi, dan TPP Rp 2 Juta, Berlebihankah?
- Pemda Mengasumsikan 2025 Masih Ada Honorer, Gaji Jangan Lagi 3 Bulan Sekali
- Kasus Guru Supriyani: Kapolsek Baito Dicopot Gegara Uang Rp 2 Juta, Kanit Reskrim Juga