Hutama Karya Mulai Bangun Sejumlah Fasilitas di Tol Betung-Jambi Seksi IV

jpnn.com, PALEMBANG - PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) terus mempercepat penyelesaian Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS), salah satunya dengan pogres pembangunan tol Betung–Tempino–Jambi Seksi IV Simpang Susun Tempino – Ness.
Jalan bebas hambatan itu menghubungkan Simpang Susun Tempino dan Ness. Kini pengerjannya telah mencapai 60 persen.
Executive Vice President (EVP) Sekretaris Perusahaan Hutama Karya Adjib Al Hakim menyampaikan saat ini progres konstruksi dan pengadaan lahan telah menunjukkan kemajuan yang signifikan.
“Hingga akhir Januari 2025, progres konstruksi mencapai 68,28 persen, dengan pengadaan lahan hampir selesai, yakni 99,77 persen. Dengan kemajuan ini, jalur utama dengan lapisan perkerasan beton keras (Rigid Pavement) sepanjang 9,23 km telah berhasil dibangun,” kata Adjib dalam siaran persnya, Rabu (19/2).
Adjib mengungkap sejumlah struktur utama telah dipasang, yakni balok girder di Jembatan Underpass (JUP) STA 150 187 yang melintasi jalan nasional Palembang – Jambi.
"Pemasangan balok girder ini telah selesai dengan sukses, tanpa insiden kecelakaan atau kerusakan properti, dengan status Zero Accident dan Zero Damage Property, " ungkap Adjib.
Menurut Adjib manajemen lalu lintas yang ketat diterapkan selama proses pemasangan balok girder.
Skema buka-tutup jalur diterapkan dari pukul 22.00 hingga 04.30 WIB, dengan waktu penutupan sekitar 30 menit dan pembukaan jalur selama 60 menit.
Progres pembangunan Tol Betung - Tempino – Jambi Seksi IV Simpang Susun Tempino – Ness yang menghubungkan Simpang Susun Tempino dan Ness mencapai 60 perse
- Booth Camilan Sehat dan Aktivitas Seru Warnai Jalur Mudik 2025
- Penjelasan Pengelola Tol Cipali soal Asap Muncul dari Dalam Tanah di Rest Area KM 86
- Muncul Asap dari Tanah, Rest Area KM 86 Tol Cipali Ditutup
- Arus Balik Lebaran 2025, 180.722 Kendaraan Melintas di Tol JTTS
- Kapolri: Rest Area KM 456 Salatiga Jadi Favorit Pemudik
- Arus Balik Lebaran Padat, Polda Jateng Minta 2 Sopir Dalam Satu Kendaraan