Hutan Penanjakan Wisata Gunung Bromo Terbakar

jpnn.com, PASURUAN - Hutan di lereng Gunung Bromo terbakar tepatnya di area jalur wisata penanjakan Kecamatan Tosari Kabupaten Pasuruan.
Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TN BTS) telah mengerahkan petugasnya dengan dibantu TNI, Polri untuk melakukan pemadaman api yang berdekatan dengan warung di area menuju wisata sunrise.
"Tepatnya di Desa Wonokitri Kecamatan Tosari Kabupaten Pasuruan," ujar Kepala Resort Gunung Penanjakan TNBTS, Joko Purwito.
Dengan dibantu 1 unit tangki, petugas membasahi lahan yang dikelilingi ilalang dan kayu hutan. Selain itu, besarnya angin sejak empat hari kemarin membuat api terus menjalar ke sejumlah titik.
Joko mengatakan, total hutan penanjakan yang terbakar sudah mencapai 10 hektar.
"Meski begitu sejumlah api di beberapa titik yang berada di area jalur menuju wisata sunrise sudah berhasil dijinakan," ujarnya.
Namun, sejumlah titik api lainnya masih belum bisa di padamkan. Keterbatasan alat dan medan yang cukup ekstrem membuat petugas kesulitan untuk memadamkan.
Akibat kebakaran ini sejumlah kawanan monyet semakin banyak di area musala dan pinggir jalan menuju wisata sunrise penanjakan.
Sejumlah kawanan monyet semakin banyak di area musala dan pinggir jalan menuju wisata sunrise penanjakan Gunung Bromo.
- Kapolda Riau: Tidak Ada Toleransi bagi Pelaku Karhutla!
- Dunia Hari Ini: Kebakaran Hutan di Korea Selatan, 24 Nyawa Melayang
- Mitigasi Kebakaran Hutan dan Lahan, Polda Riau Bakal Gelar Jambore Karhutla
- Ungkap Cara Cegah Karhutla, Menhut: Butuh Pelibatan Publik-Patroli Bersama
- Warga Diminta Waspadai Longsor di Kawasan Menuju Wisata Gunung Bromo
- Dunia Hari Ini: Penyelidikan Besar Kebakaran di Los Angeles Diadakan Setelah Ribuan Terdampak