Hyundai Kenalkan Aplikasi MyHyundai di GIIAS 2023, Punya Banyak Fitur Baru
Selain fungsionalitas penting seperti registrasi kendaraan, myHyundai Indonesia versi terbaru kini memiliki fitur utama: Exclusive Benefits for You yang dapat diakses oleh member myHyundai Indonesia, antara lain Member Benefits dan Car Rewards, yang dikurasi dalam kolaborasi dengan mitra-mitra terkemuka.
Selain itu, pembaruan ini memperkenalkan layanan One-Stop Hyundai untuk berbagai layanan terkait mobil.
Aksesibilitas baru ini diintegrasikan dengan seamless melalui akun Hyundai ONE ID, membawa era integrasi gaya hidup yang tak tertandingi.
Integrasi akun Hyundai ONE ID pada myHyundai Indonesia versi terbaru akan memudahkan akses pengguna ke dalam ekosistem layanan Hyundai.
Dengan inovasi tersebut, pelanggan Hyundai bisa masuk ke aplikasi secara mudah dengan melakukan migrasi akun, baik itu dari aplikasi myHyundai lama, Hyundai Bluelink, ataupun layanan Click to Buy.
Selain itu, ragam layanan Hyundai dapat ditemukan dalam menu One-Stop Hyundai yang mencakup informasi terkait kendaraan yang terdaftar di My Car, keberadaan EV Charging Station terdekat yang bisa anda temukan, servis dan aksesoris, Hyundai Finance, book test drive, hingga melakukan pembelian mobil Hyundai.
Dengan begitu, myHyundai Indonesia menjadi platform yang lebih inklusif dan lebih mudah digunakan bagi semua orang.
Lebih lanjut, aplikasi myHyundai Indonesia versi terbaru kini menawarkan skema membership dengan manfaat yang lebih istimewa sebagai bentuk apresiasi atas kepercayaan konsumen.
PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) memperkenalkan versi terbaru aplikasi myHyundai Indonesia di GIIAS 2023.
- Permudah Pengguna, Google Maps Meluncurkan Fitur Pelapor Insiden di Android Auto
- Festival Belanja Erafone, Promo Gadget Terbesar Manjakan Konsumen
- Buka Peluang Lebih Besar, Tokocrypto Hadirkan Fitur Baru
- Siap-Siap, Hyundai Bakal Meluncurkan 3 Mobil Anyar di lndonesia, Ada Model Hybrid
- WhatsApp Kembangkan Fitur Penerjemah, Obrolan Beda Bahasa jadi Lebih Mudah
- Catat Tanggalnya, Hyundai Bakal Umumkan Harga Kona Electric