Ibarat Ikan, Pausnya Itu Bali, Ikan Kecilnya adalah Banyuwangi
Ribuan wisatawan memadati Pantai Pulau Merah untuk menyaksikan kompetisi surfing, baru-baru ini. Foto: Galih Cokro/Radar Banyuwangi
Jika kini salah satu pelatihan SDM dari kemenpar digeber di Banyuwangi, itu karena prospek kawasan ini semakin memikat di masa depan.
M Yanuarto Bramuda, Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Banyuwangi, menjelaskan, saat ini sedang dilakukan Pelatihan Dasar SDM Kepariwisataan, yang melibatkan komponen-komponen pelaku Pariwisata.
“Ini langkah nyata kami, bersama Kementerian Pariwisata,” jelas Yanuarto yang dipercaya Bupati Abdullah Azwar Anas menjadi Kadispar itu.
Pelatihan itu untuk menyuntikkan semangat untuk pejabat daerah dan stakeholder pariwisata di Hotel Ketapang Indah Banyuwangi, 17-18 Maret 2016.
Ada Pokdarwis, PKL obyek wisata, agen travel, perhotelan, restoran, media dan para stakeholder yang terkait dengan kepariwisataan di Banyuwangi.
“Ini dalam rangka menyambut 20 juta wisatawan mancanegara 2019 mendatang. Kementerian Pariwisata menargetkan sekitar 20 persen dari 20 juta Wisman per tahun. Kami berharap, acara ini dapat menciptakan SDM unggulan yang dapat memberikan pelayanan prima kepada para wisatawan yang berkunjung ke Banyuwangi," tutupnya.(ray/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Trisya Suherman: Lukisan Go Green Taruparwa Bisa jadi Penyemangat Para CEO
- Seniman Papua Bawa Pesan Ekologis di Jakarta Biennale 2024
- Masih Terima Endorsement Meski Sudah Jadi Pejabat Negara, Raffi Ahmad: Kan Enggak Ada Larangannya
- Anak Muda Indonesia Pendiri Desa Bumi Jadi Pembicara di Diskusi PBB
- Masyarakat Bersatu dalam Doa, Dukung Kepemimpinan Lucianty-Syaparuddin untuk Muba Sejahtera
- Naleya Genomik & RSAB Harapan Kita Kerja Sama untuk Pengembangan Tes Genetik Talasemia