Ibarat Kekasih, PKS Nyaman dengan Gerindra Hadapi Pilgub Jabar
jpnn.com, CIAMIS - Partai Keadilan Sejahterah (PKS) dipastikan akan berkoalisi dengan Partai Gerindra dalam pilkada Jawa Barat (Jabar).
Wakil Ketua Dewan Penasihat Syuro PKS Hidayat Nur Wahid (HNW) mengatakan, sudah ada beberapa nama yang tengah digodok.
"Nama-namanya sudah ada dan masih sangat dinamis. Kami masih punya waktu panjang sebelum menetapkan pilihan," kata Hidayat di sela-sela Sosialisasi Empat Pilar MPR di Ciamis, Sabtu (13/5).
Nama-nama yang diusung PKS, imbuh HNW, tidak hanya dari internal partai.
Ada juga beberapa nama lain yang bukan kader PKS.
"PKS menyiapkan nama cagub dan cawagub yang akan ditentukan majelis syuro. Bila nanti koalisi PKS-Gerindra terjalin, akan disesuaikan calonnya nanti," ucapnya.
Dia optimistis koalisi PKS-Gerindra akan mendulang sukses di pilkada Jabar seperti halnya di DKI Jakarta.
"PKS lebih nyaman dengan Gerindra, ibarat pasangan kekasih kami sudah dapat soulmate-nya. Apalagi koalisi ini sudah terbukti berhasil memenangkan pilkada di sejumlah daerah," tegas HNW. (esy/jpnn)
Partai Keadilan Sejahterah (PKS) dipastikan akan berkoalisi dengan Partai Gerindra dalam pilkada Jawa Barat (Jabar).
Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad
- Lucky Hakim Bantah Simpatisannya Mengadang Rombongan Nina Agustina
- Soal Kunker Perdana Prabowo ke China, Sukamta PKS Singgung Kemerdekaan Palestina
- Ikan PrimaLand
- PKS Gelar Ngobrol Santai Seputar Budaya Bersama Para Seniman
- Inilah Lokasi & Jadwal Debat Perdana Pilgub Jabar 2024
- Fraksi PKS Dukung Indonesia di Era Prabowo Gabung ke Organisasi BRICS