Ibas Apresiasi KPK, Minta Setop Fit and Proper Test Calon Kapolri

Ibas Apresiasi KPK, Minta Setop Fit and Proper Test Calon Kapolri
Ibas (kanan) Apresiasi KPK, Minta Setop Fit and Proper Test Calon Kapolri. Foto JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA – Sekretaris Jenderal Partai Demokrat, Edhie Baskoro Yudhoyono atau Ibas menyatakan proses uji kelayakan dan kepatutan  ‎terhadap calon Kapolri, Komjen Pol Budi Gunawan seharusnya ditunda.

Penundaan harus dilakukan karena Budi ditetapkan sebagai tersangka dugaan penerimaan hadiah atau janji terkait transaksi mencurigakan atau tidak wajar oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

"‎Menurut kami proses fit and proper test belum bisa dilanjutkan setidaknya bagi FPD yang menjunjung tinggi supremasi hukum. Sekarang justru kami ingin menunggu tanggapan presiden akan hal ini," kata Ibas di Jakarta, Selasa (13/1).

Ibas yang juga Ketua Fraksi PD menyampaikan apresiasi kepada KPK atas kinerjanya merespon pertanyaan publik terkait calon Kapolri yang baru. Ia mengaku menghormati proses hukum terkait penanganan kasus yang menjerat Budi.

"Apresiasi kami kepada KPK atas keputusan ini karena memberi  jawaban atas banyak pertanyaan publik selama ini. Kita hormati proses hukum yang berjalan," tandas Ibas. (gil/jpnn)


JAKARTA – Sekretaris Jenderal Partai Demokrat, Edhie Baskoro Yudhoyono atau Ibas menyatakan proses uji kelayakan dan kepatutan  ‎terhadap


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News