Ibas Apresiasi Penangkapan Nunun

Ibas Apresiasi Penangkapan Nunun
Ibas Apresiasi Penangkapan Nunun
Penangkapan itu baru diketahui Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Kamis (8/12), yang kemudian langsung mengirim tim ke Thailand. Setelah mencocokkan data dan memeroses semua administrasi, saat dibawa ke dalam pesawat Garuda, Sabtu (10/12), Nunun kemudian ditangkap oleh Tim KPK yang sudah berada di dalam pesawat, di sebuah bandara di Thailand.

Nunun langsung diterbangkan menuju Bandara Soekarno-Hatta dan tiba pada Sabtu (10/12) pukul 17.45. Nunun langsung dibawa ke Gedung KPK, Jalan Rasuna Said, menjalani rangkaian pemeriksaan, setelah itu dititipkan di Rutan Pondok Bambu malam itu juga.

Ibas menegaskan, agar aparat bisa mengedepankan  penegakan hukum dalam memeroses Nunun. "Kami mendorong penegak hukum untuk bertindak seadil-adilnyanya, dan menjadikan hukum sebagai panglima tertinggi di Indonesia," ungkap Anggota DPR RI, itu.

Di tempat yang sama Ketua Umum Partai Demokrat, Anas Urbaningrum, enggan mengomentari perihal penangkapan Nunun. "Hari ini kita main bola, sudah," kata Anas, singkat. (boy/jpnn)

JAKARTA -- Sekretaris Jendral Partai Demokrat (Sekjen PD), Edhie Baskoro Yudhoyono menyatakan, penangkapan tersangka kasus suap pemilihan Deputi


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News