Ibas Dipercaya Jadi Ketua OC Kongres PD

jpnn.com - JAKARTA – Sekretaris Jenderal Partai Demokrat (PD), Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) ditunjuk sebagai ketua panitia penyelenggara (organising committee) kongres III partai berlambang mercy itu. Rencananya, Kongres III PD akan digelar di Surabaya, Jawa Timur pada 11-13 Mei 2015 mendatang.
Menurut Ketua DPP PD, Didi Irawadi Syamsuddin, penunjukan Ibas sebagai ketua OC kongres berdasarkan hasil rapat pengurus dewan pimpinan pusat (DPP) di Jakarta, Senin (30/3). "Hasil rapat tadi, kami tentukan Ibas sebagai OC bagi kongres Partai Demokrat mendatang," ungkap Didi seperti dikutip INDOPOS.
Selain Ibas, rapat itu juga memilih Ketua Harian Partai Demokrat Syarief Hasan sebagai menjadi ketua panitia pengarah (steering committee) kongres. Didi mengatakan, dipilihnya Ibas dan Syarief berdasarkan penilaian efektivitas dan kemampuan yang dimiliki keduanya.
Selain itu, kata Didi, dalam rapat itu juga ditentukan kepanitiaan yang bertugas mengawasi sinkronisasi anggaran dasar dan anggaran rumah tangga (AD/ART) PD. Menurutnya, sinkronisasi terhadap AD/ART dilakukan setiap lima tahun.
"Di AD/ART siapa yang berhak, yang punya suara sudah ditentukan. Pokoknya, Kongres Partai Demokrat dijamin demokratis," pungkasnya.(jpnn)
JAKARTA – Sekretaris Jenderal Partai Demokrat (PD), Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) ditunjuk sebagai ketua panitia penyelenggara (organising
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- PAN Belum Dukung Gibran, Deddy PDIP: Mungkin Mereka Punya Kader Mendampingi Prabowo
- Komisi III Berikan Ruang eks Pemain Sirkus dengan Pengelola Taman Safari Duduk Bersama
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul MPR Ganti Gibran, Deddy PDIP Semringah
- Muncul Usulan Copot Menteri Terafiliasi Jokowi, Legislator PDIP: Berarti Ada Masalah
- Peserta Sespimmen Menghadap ke Jokowi, Pengamat: Berisiko Ganggu Wibawa Prabowo
- Ma'ruf Amin Nilai Isu Matahari Kembar Bukan Ancaman bagi Pemerintahan Prabowo