Ibas Minta Kader tak Terlena dengan Hasil Survei
Sabtu, 29 Juni 2013 – 15:42 WIB
JAKARTA - Sekretaris Jenderal Partai Demokrat, Edhie Baskoro Yudhoyono alias Ibas mengaku bersyukur elektabilitas Partai Demokrat mengalami peningkatan. Hal itu terlihat dari hasil survei Pusat Penelitian Politik Lembaga Pengetahuan Indonesia (LIPI). Dalam survei itu elektabilitas Partai Demokrat mengalami peningkatan yakni 11,1 persen.
Menurut Ibas, peningkatan itu terjadi semenjak Kongres Luar Biasa (KLB) di Bali. "Ini perlu juga kita syukuri akibat hasil kerja keras kader seluruh Indonesia," kata Ibas di sela-sela Rakornas Partai Demokrat di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta, Sabtu (29/6).
Baca Juga:
Peningkatan itu menurut Ibas, menunjukan bahwa Partai Demokrat terus berbenah. Namun demikian partai berlambang segitiga mercy itu tidak mau terlena dengan hasil survei itu.
"Ketua Umum Pak Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menegaskan dan menyerukan kepada kader Partai Demokrat untuk lebih bersemangat dan bagaimana kita bekerja lebih keras lagi," ujarnya.
JAKARTA - Sekretaris Jenderal Partai Demokrat, Edhie Baskoro Yudhoyono alias Ibas mengaku bersyukur elektabilitas Partai Demokrat mengalami peningkatan.
BERITA TERKAIT
- Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2 Jangan Diundur Ketiga Kalinya, Honorer Senior Keburu Pensiun
- Usut Kasus Investasi Fiktif, KPK Periksa Dirut PT Pacific Sekuritas Indonesia Edy Soetrisno
- Terima Undangan Pemeriksaan dari KPK Senin Nanti, Sekjen PDIP Menyatakan Kesiapannya
- HUT Ke-52 PDIP di Sekolah Partai: Sederhana, Khidmat, Penuh Semangat Nasionalisme & Patriotisme
- Ada Guru Honorer Tidak Tahu Dibuka Rekrutmen PPPK 2024, Salah Siapa?
- Helena Lim Divonis 5 Tahun Penjara, Jaksa Ajukan Banding