Ibas Sanjung Kinerja Pemerintahan Ayahnya

Apresiasi keempat, Demokrat menganggap pemerintah dan penegak hukum gigih dan tegas dalam penegakan hukum, termasuk pemberantasan korupsi tanpa pandang bulu. "Demokrat berharap agar hukum ditegakan seadil-adilnya tanpa campur aduk politik," tambah mantan Anggota DPR ini.
Kelima, Demokrat mengapresiasi pembangunan kekuatan pertahanan. Partai Demokrat mendukung peningkatan industri pertahanan, modernisasi alutsista, agar TNI dapat mengemban tugas menjaga kedulatan NKRI.
"Keenam, Demokrat menganggap pemerintah meningkatkan kualitas pendidikan, olahraga, teknologi, seni, budaya, generasi muda, lingkungan hidup. Demokrat meminta kepada jajaran pemerintah, tokoh masyarakat, pemuka agama, dan pihak lain untuk bersama-sama mencegah konflik komunal," paparnya.
Terakhir, Demokrat mengapresiasi langkah pemerintah yang dinilai terus meningkatkan citra dan peran Indonesia di internasional. Peran yang dianggap menonjol, yakni di PBB, G-20, ASEAN, APEC, OKI.
Di tempat yang sama, Ketua Harian Demokrat Syarief Hasan dalam sambutannya mengucap syukur kepada partai politik di luar pemerintah maupun partai politik koalisi.
"Sekalipun ada dinamika terjadi, ada riak-riak kecil, bahkan kadang ada ombak besar, syukur Alhamdullilah kebersamaan masih terjadi sampai sekarang," aku Syarief. (chi/jpnn)
BOGOR - Partai Demokrat, Sabtu (26/10) malam, menyampaikan sikap politik terkait kinerja pemerintah. Sikap politik itu berisi tujuh poin yang seluruhnya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sepeda Motor yang Disita KPK Sudah Tidak Ada di Rumah Ridwan Kamil
- Dorong Kolaborasi Multi-Sektor, AQUA Terapkan Pembayaran Jasa Lingkungan
- Polisi Usut Dugaan Pelecehan Seksual oleh Oknum Dokter di Malang
- Paul Finsen Mayor Matangkan Penganugerahan Rekor MURI Telur Paskah di Sorong
- KPK Datangi Rumah Ridwan Kamil Lagi, Aset Ini Disita
- UI Tidak Undang TNI Hadir ke Acara Mahasiswa di Pusgiwa